SNBT 2023: 5 Jurusan atau Prodi Soshum Paling Sepi Peminat di Universitas Mulawarman (UNMUL) Samarinda

- 29 Maret 2023, 20:11 WIB
5 prodi dan jurusan soshum paling sepi peminat Universitas Mulawarman
5 prodi dan jurusan soshum paling sepi peminat Universitas Mulawarman /Adi Putra Anggara/google maps

KABAR WONOSOBO – Setelah pendaftaran Seleksi Nasional Berbasis Prestasi (SNBP) ditutup, kini giliran pendaftaran Seleksi Nasional Berbasis Tes (SNBT) telah dibuka.

Seluruh siswa-siswi SMA dan sederajat yang belum diterima lewat jalur SNBP diberikan kesempatan untuk mendaftar masuk ke Perguruan Tinggi Negeri (PTN) lewat jalur tes bersama.

Tidak seperti peserta SNBP yang jumlahnya dibatasi dan hanya dapat diikuti oleh siswa eligible, SNBT boleh diikuti oleh siapa saja yang memenuhi kriteria, selama dia merupakan lulusan 2021, 2022 dan lulusan tahun 2023.

Baca Juga: SNBT 2023: 5 Jurusan atau Prodi Soshum Paling Ketat di Universitas Mulawarman (UNMUL) Samarinda

Oleh karenanya, persaingan SNBT terbilang sangat ketat, karena tidak hanya diikuti oleh siswa yang lulus tahun ini, namun juga dapat diikuti oleh siswa SMA dan sederajat yang lulus dua tahun sebelumnya.

Untuk itu, penting bagi para siswa-siswi SMA sederajat untuk memiliki strategi yang jitu dalam memilih jurusan dan program studi di universitas agar memaksimalkan kesempatan mereka untuk diterima di PTN.

Perlu juga diperhatikan bahwa kita tidak boleh sembarangan dalam memilih jurusan di PTN saat mendaftar lewat jalur SNBT.

Baca Juga: SNBT 2023: 5 Jurusan atau Prodi Saintek Paling Ketat di Universitas Mulawarman (UNMUL) Samarinda

Hal ini karena nilai SNBT nantinya dapat digunakan untuk mendaftar kuliah di Perguruan Tinggi Swasta, Sekolah Kedinasan maupun Seleksi Mandiri.

Untuk itu, mempersiapkan diri untuk mendapatkan nilai sebaik mungkin lewat jalur SNBT sangatlah penting jika berniat untuk mendaftar ke sekolah lain selain PTN.

Selain itu, siswa juga harus memperhatikan keketatan persaingan untuk masuk ke jurusan atau prodi tersebut agar kemungkinan diterima dengan nilai yang dimiliki menjadi lebih tinggi.

Baca Juga: SNBT 2023: 5 Jurusan atau Prodi Soshum Paling Sepi Peminat di Universitas Mataram (UNRAM) NTB

Oleh karenanya, penting untuk mengetahui persentase keketatan untuk masuk ke jurusan tersebut dan menyesuaikannya dengan nilai yang dimiliki. Semakin rendah keketatannya, maka akan semakin besar peluang untuk diterima di prodi atau jurusan tersebut.

Untuk mengetahui potensi keketatan suatu jurusan, kita perlu mengetahui daya tampung dan juga peminat dari jurusan tersebut sesuai dengan jalur masuknya. Namun perlu diketahui bahwa perbandingan ini dapat berubah seiring dengan data yang diterima setiap tahunnya.

Berikut adalah lima jurusan atau prodi soshum di Universitas Mulawarman (UNMUL) yang sepi peminat berdasarkan perbandingan peminat di tahun 2022 dan daya tampung SNBT 2023:

Baca Juga: SNBT 2023: Prodi atau Jurusan Sepi Peminat di Fakultas Teknik Universitas Brawijaya (UB) Malang  

  1. Pendidikan Anak Usia Dini

Berdasarkan data BP3 SNPMB, jurusan atau prodi Pendidikan Anak Usia Dini menjadi jurusan paling sepi peminat nomor lima di UNMUL.

Tahun 2022, terdapat 95 orang yang mendaftar lewat jalur SBMPTN di jurusan ini sementara daya tampungnya di SNBT 2023 berjumlah 32 orang.

Dengan demikian persaingan untuk masuk ke prodi ini sekitar 1:2,97 orang.

Baca Juga: SNBT 2023: 5 Jurusan atau Prodi Saintek Paling Sepi Peminat di Universitas Mataram (UNRAM) NTB

  1. Pendidikan Geografi

Berdasarkan data BP3 SNPMB, jurusan atau prodi Pendidikan Geografi menjadi jurusan paling sepi peminat nomor empat di UNMUL.

Tahun 2022, ada 83 orang yang mendaftar lewat jalur SBMPTN di jurusan ini sementara daya tampungnya di SNBT 2023 berjumlah 32 orang.

Dengan demikian persaingan untuk masuk ke prodi ini adalah sekitar 1:2,59 orang.

Baca Juga: SNBT 2023: Jurusan Sepi Peminat di Fakultas Pertanian (Faperta) Universitas Brawijaya (UB) Malang  

  1. Ekonomi Syariah

Berdasarkan data BP3 SNPMB, jurusan atau prodi Ekonomi Syariah menduduki posisi sebagai jurusan paling sepi peminat nomor tiga di UNMUL.

Tahun 2022, ada 139 orang yang mendaftar lewat jalur SBMPTN di jurusan ini sementara daya tampungnya di SNBT 2023 berjumlah 62 orang.

Dengan demikian persaingan untuk masuk ke prodi ini adalah sekitar 1:2,24 orang.

Baca Juga: SNBT 2023: Jurusan atau Prodi Paling Sepi Peminat di Fakultas Ilmu Administrasi (FIA) UB Malang

  1. Sastra Indonesia

Berdasarkan data BP3 SNPMB, jurusan atau prodi Sastra Indonesia menjadi jurusan paling sepi peminat nomor dua di UNMUL.

Tahun 2022, ada 104 orang yang mendaftar lewat jalur SBMPTN di jurusan ini sementara daya tampungnya di SNBT 2023 berjumlah 50 orang.

Dengan demikian persaingan untuk masuk ke prodi ini adalah sekitar 1:2,08 orang.

Baca Juga: SNBT 2023: Jurusan atau Prodi Paling Sepi Peminat di Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) UB Malang

  1. Etnomusikologi

Berdasarkan data BPPP SNPMB, jurusan atau prodi Etnomusikologi menjadi jurusan paling sepi peminat di UNMUL.

Tahun 2022, terdata ada 5 orang yang mendaftar lewat jalur SBMPTN di jurusan ini sementara daya tampungnya di SNBT 2023 berjumlah 35 orang.

Dengan demikian persaingan untuk masuk ke prodi ini adalah sekitar 1:0,15 orang.

Ikuti Artikel Kami Selengkapnya di Google News. *** 

Editor: Agung Setio Nugroho

Sumber: sidata-ptn-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x