Wisuda XXVII Universitas Pandanaran, Alumni Diharapkan Punya Sikap Kritis dalam Berpikir dan Berkarakter Kuat

- 19 Juli 2023, 20:40 WIB
Foto Wisudawan dan Jajaran Rektorat serta Para Dosen Universitas Pandanaran Semarang
Foto Wisudawan dan Jajaran Rektorat serta Para Dosen Universitas Pandanaran Semarang /UNPAND/

Wakil Rektor I Bidang Akademik sekaligus ketua panitia Wisuda ke XXVII Universitas Pandanaran Dr. Dra. Hj. Cicik Harini, M.M. menyampaikan bilamana peningkatan mutu dalam proses pembelajaran sangat penting, sehingga diupayakan dengan terus meningkatkan kualitas dan pelayanan kepada mahasiswa.

“Dengan demikian transfer ilmu yang terjadi di lingkungan Universitas Pandanaran menjadikan bekal bagi para alumni, tak hanya bermanfaat dalam ranah keluarga, namun juga berimbas positif bagi kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara,” katanya.

Alumni sudah dibekali dengan kemandirian dalam berbagai teori baik pada pemahaman pada pengetahuannya maupun skill sebagai implikasi dalam MBKM.

Baca Juga: 403 Wisudawan UNSIQ Dinyatakan Cumlaude, Terbanyak Sepanjang Sejarah Wisuda UNSIQ

Dalam penerapan Kebijakan Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) sesuai dengan permendikbud Nomor 3 Tahun 2020 tentang Standar Nasional Pendidikan Tinggi, pada Pasal 18 disebutkan bahwa pemenuhan masa dan beban belajar bagi mahasiswa program sarjana dan sarjana terapan dapat dilaksanakan : 1) mengikuti seluruh proses pembelajaran dalam program studi pada perguruan tinggi sesuai masa dan beban belajar; dan 2) mengikuti proses pembelajaran di dalam program studi untuk memenuhi sebagian masa dan beban belajar dan sisanya mengikuti proses pembelajaran di luar program studi.

“Sejak tahun akademik 2021/2022 Universitas Pandanaran telah melaksanakan MBKM antar program studi baik internal maupun eksternal, serta magang di luar kampus”, kata Rektor Universitas Pandanaran, Agustien Zulaidah, ST, MT.

Selaras dengan yang disampaikan oleh Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama, Dr. Sri Praptono, S.Sos, M.M. bahwasanya peningkatan kualitas dan pelayanan kepada mahasiswa tak bisa lepas dari implementasi berbagai kerjasama yang diupayakan.

Baca Juga: 30 Pelajar Ikuti Wisuda Program Beasiswa Inspiratif Geodipa

“Peluang kerjasama dengan mitra juga senantiasa kami kembangkan agar dapat menunjang pelaksanaan MBKM serta peluang mencarikan lapangan pekerjaan untuk lulusan dan alumni Universitas Pandanaran, “ cetusnya.

Halaman:

Editor: Agung Setio Nugroho

Sumber: Universitas Pandanaran


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x