Ini Alasan Wenny Ariani Kekeh Perjuangkan Status Hukum Anak Biologis Rezky Aditya

25 Mei 2022, 13:21 WIB
Alasan Wenny perjuangkan status hukum anaknya dari Rezky Aditya. /Instagram/@thereal_rezkyadhitya

KABAR WONOSOBO - Baru-baru ini Pengadilan Tinggi Banten resmi menetapkan Rezky Aditya sebagai ayah biologis dari anak Wenny Ariani. Namun rupanya hal ini lah yang membuat Wenny memperjuangkan pengakuan tersebut.

Wenny mengaku bahwa dia mulai menjalin hubungan dengan Rezky Aditya tanpa menikah pada tahun 2012.

Dia juga mengakui bahwa dirinya dan Rezky Aditya tinggal serumah meskipun tanpa ikatan pernikahan.

Baca Juga: Berawal dari Jerawatan, Henny Rahman Ungkap Hamil Anak Pertama Alvin Faiz

Dari hubungan tersebut, Wenny Ariani memiliki anak perempuan yang kerap dipanggil Kekey.

Namun yang menghebohkan publik adalah pengakuan Wenny yang memiliki anak dari Rezky Aditya saat Rezky telah menikah.

Diketahui Rezky Aditya telah menikah dengan Citra Kirana dan memiliki anak perempuan.

Baca Juga: Pengadilan Tinggi Banten Putus Rezky Aditya Ayah Biologis Anak Wenny Ariani

Padahal sebelumnya Wenny tidak mengejar-ngejar Rezky Aditya untuk bertanggung jawab.

“Dari pihak saya juga gak bisa ngejar-ngejar tanggung jawab, justru pihak laki yang bertanggung jawab, justru tanggung jawab gak perlu diminta,” imbuh Wenny, seperti dilansir Kabar Wonosobo dalam kanal YouTube Crazy Nikmir Real.

Wenny pum mengungkap alasannya ngotot ingin sang anak diakui hukum sebagai akan biologis Rezky Aditya.

Baca Juga: PSSI dan PT LIB akan Gelar Turnamen Pramusim Pertengahan Juni dengan Penonton

"Dalam sebuah talkshow Rezky itu pernah nyebut bahwa dia pengen banget punya anak perempuan, padahal dia jelas punya anak perempuan,” kata Wenny Ariani.

Wenny juga mengungkap bahwa Rezky Aditya tahu bahwa dirinya hamil dan ketika melahirkan, kata dia Rezky juga datang menjenguk anaknya.

"Waktu di rumah sakit waktu lahiran dia bilang anak gue mana," kata Wenny Ariani.

Baca Juga: Rumor Kencan V BTS dan Jennie BLACKPINK, Sikap YG Entertainment Isyaratkan Benar?

Hingga dia membawa gugatan ke meja hijau untuk mendapatkan status ayah biologis sang anak.

Meski sempat ditolak di Pengadilan Tinggi Tangerang, akhirnya gugatan Wenny Ariani diputus oleh Pengadilan Tinggi Banten yang memutuskan Rezky Aditya sebagai ayah biologis dari anaknya.***

Editor: Arum Novitasari

Sumber: YouTube @Crazy Nikmir Real

Tags

Terkini

Terpopuler