Media Sebut BTS Jadi 'Tumbal' HYBE Atasi Kasus Bullying Kim Ga Ram LE SSERAFIM

- 25 Mei 2022, 14:45 WIB
Kolase - media sebut HYBE dan Source Music sengaja gunakan BTS untuk tutupi kasus dugaan bullying Kim Ga Ram LE SSERAFIM, seperti rumor kencan Taehyung dan Jennie BLACKPINK.
Kolase - media sebut HYBE dan Source Music sengaja gunakan BTS untuk tutupi kasus dugaan bullying Kim Ga Ram LE SSERAFIM, seperti rumor kencan Taehyung dan Jennie BLACKPINK. /Instagram/ @bts.bighitofficial/ @le_sserafim/

KBIZoom, media yang sering dijadikan rujukan beragam berita tersebut menyebut BTS sebagai 'dari penyelamat perusahaan, BTS sekarang merasa seolah-olah mereka adalah pion yang ditunjuk.'

BTS sendiri debut ketika HYBE masih belum besar dan agensi masih bernama Big Hit Entertainment. 

Baca Juga: Dianggap Bermasalah, HYBE Dituding Tak Berniat Keluarkan Kim Ga Ram dari LE SSERAFIM secara Permanen

Melalui kesuksesan besar BTS, Big Hit lantas melakukan ekspansi besar-besaran dalam skala bisnis. 

Tak hanya membentuk perusahaan induk bernama HYBE yang lantas menjadi rumah bagi Big Hit, Source Music, Pledis, dan sebagainya. 

Namun, turut pula membentuk beragam citra bahwa siapa pun artis yang debut di bawah agensi HYBE akan disebut sebagai 'adik BTS' atau 'grup yang debut di agensi BTS.'

Baca Juga: Kontroversi Makin Panas, Penggemar Tuntut Kim Ga Ram Dikeluarkan Permanen dari LE SSERAFIM

Menurut pemberitaan laman bersangkutan, kasus dugaan bullying yang dilakukan Ga Ram LE SSERAFIM juga libatkan BTS di dalamnya. 

Seperti penggunaan judul 'grup wanita dari agensi BTS' hingga 'junior dari BTS.'

BTS sendiri disebut akan segera lakukan comeback pada 10 Juni 2022 mendatang untuk rayakan sembilan tahun debut. 

Halaman:

Editor: Khaerul Amanah

Sumber: KBIZoom


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah