Aktor Nam Joo Hyuk Diterpa Isu Bullying, Agensi Buka Suara

- 21 Juni 2022, 07:58 WIB
Aktor Nam Joohyuk diterpa isu bullying di bangku sekolah menengah, agensi buka suara.
Aktor Nam Joohyuk diterpa isu bullying di bangku sekolah menengah, agensi buka suara. /Twitter/ @hoe_ppa/

KABAR WONOSOBO - Aktor Korea Selatan lawan main Kim Taeri dalam drama ‘Twenty Five Twenty One’, Nam Joo Hyuk diterpa isu bullying. 

Rumor bermula ketika sebuah media di Korea Selatan pada tanggal 20 Juni 2022 menuliskan sebuah artikel mengenai pengakuan seorang netizen yang mengaku menjadi korban bullying Nam Joo Hyuk selama enam tahun selama bersekolah di bangku SMP dan SMA.

Orang yang tidak disebutkan namanya tersebut melampirkan foto dari buku tahunan sekolah Nam Joo Hyuk. 

Ia juga mengatakan bahwa Nam Joo Hyuk dan kelompoknya sering memukul, memaki, dan memeras uang teman-temannya semasa sekolah.

Baca Juga: Taehyung atau V BTS memiliki Jumlah Like Instagram Melampaui Zendaya dan Tom Holland

Nam Joo Hyuk disebut pernah melemparnya dengan pensil. Bahkan ia mengaku bahwa ada korban lain yang menerima perlakuan lebih buruk hingga harus mendatangi psikiater. 

Belum ada pernyataan resmi dari aktor kelahiran 22 Februari 1994 tersebut, namun agensi SOOP yang menaungi sang aktor angkat bicara soal rumor bullying yang menimpa artisnya. 

SOOP Management yang juga menaungi aktor seperti Gong Yoo dan Choi Woo Sik tersebut menuliskan sebuah klarifikasi bahwa rumor yang beredar tidak benar.

Baca Juga: Netizen Heboh Kim Yu Na Tampil Bareng Cha Eun Woo ASTRO

“Setelah memeriksa kebenaran dengan aktor mengenai laporan awal, kami telah mengkonfirmasi bahwa semua informasi yang relevan tidak benar sedikit pun,” tulis pihak management SOOP.

Mereka juga mengaku menyesali kecerobohan media dengan menulis, “Kami juga menyatakan penyesalan kami atas laporan sepihak dari media yang tidak memeriksa kebenaran bahkan sekali dengan agensi atau aktor sebelum menerbitkan artikel”.

Tidak hanya mengecam artikel yang tidak terbukti kebenarannya, agensi juga mengkonfirmasi bahwa pihaknya akan melakukan tindakan tegas kepada penyebar berita bohong.

Baca Juga: INFO LOKER: Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang atau Jasa Pemerintah (LKPP) S1 Semua Jurusan Juni 2022

“Selanjutnya, kami akan mengajukan tuntutan pidana terhadap reporter outlet media yang pertama kali melaporkan (tuduhan bullying) serta sumber anonim.” jelas SOOP Management.

“Agensi telah meminta penasihat hukum kami hari ini untuk melanjutkan tindakan hukum, dan kami sedang dalam proses untuk melaksanakannya,” lanjutnya. 

Tindakan hukum yang ditempuh agensi diklaim sebagai usaha untuk melindungi aktor dan juga keluarganya yang menjadi pihak paling dirugikan dari rumor tersebut.

Baca Juga: Ramalan Tarot Mingguan 21-26 Juni 2022: Zodiak Cancer Tak Ada Inspirasi, Leo Berpura-pura, dan Virgo Ajaib

Secara tegas agensi menyatakan bahwa pihaknya akan memberikan keringanan hukuman bagi pihak-pihak yang mencoba mencemarkan nama baik artisnya. 

“Kami dengan tulus meminta Anda untuk tidak menyebarkan desas-desus yang tidak berdasar atau membuat laporan spekulatif. Dengan pemantauan terus menerus, kami akan merespons dengan tegas melalui berbagai sudut. Terima kasih.” tegas agensi dari Nam Joo Hyuk.***

Editor: Aliyah Bajrie


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah