BTS Yet to Come in Busan Concert Gratis Live Streaming, Weverse Siapkan 8 Subtitle untuk ARMY

- 13 Oktober 2022, 14:52 WIB
Ini kejutan bagi ARMY internasional dari Weverse untuk persiapan live streaming BTS Yet to Come in Busan Concert pada 15 Oktober 2022 mendatang.
Ini kejutan bagi ARMY internasional dari Weverse untuk persiapan live streaming BTS Yet to Come in Busan Concert pada 15 Oktober 2022 mendatang. /ibighit.com/

KABAR WONOSOBO - Siap digelar pada 15 Oktober 2022 di Busan Ilgwang, BTS Yet to Come in Busah Concert juga dapat disaksikan via live streaming Weverse. 

Hal tersebut memungkinan ARMY internasional yang tidak dapat bertandang ke Korea Selatan secara langsung dapat menyaksikan penampilan ketujuh idola mereka di atas panggung World Expo 2030 Busan Korea Concert. 

Lebih lanjut, dilansir oleh Kabar Wonosobo melalui laman resmi Weverse, mereka juga menyediakan delapan subtitle bagi ARMY di seluruh dunia. 

Baca Juga: Sebelum Berita Kencan Taehyung dan Jennie BLACKPINK, Ini Rumor yang Sempat Sandung BTS

"Tersedian subtitle dalam bahasa Korea, Inggris, Jepang, Cina (tradisional/sederhana), Spanyol, Indonesia, Vietnam, Thailand," tulis Weverse. 

Indonesia sendiri merupakan salah satu negara dengan jumlah penggemar BTS terbesar di dunia. 

Sering disebut sebagai ARMY, penggemar atau fans BTS merupakan fandom penggemar K-pop terbesar, setidaknya untuk saat ini. 

Baca Juga: Sinopsis 'Map of the Soul: Persona' Murray Stein, Bahas Teori Psikologi Jungian yang Dipopulerkan BTS

Hal tersebut wajar saja mengingat kepopuleran RM, Jin, Suga, J-Hope, Jimin, Taehyung alias V, dan juga Jungkook yang kian menanjak setelah lagu 'I Need You' booming di pasaran. 

Halaman:

Editor: Khaerul Amanah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x