Dear Nathan Thank You Salma dan Perjuangan Ungkap Kasus Pelecehan Seksual di Kampus

24 Januari 2022, 17:30 WIB
Film Dear Nathan Thank You Salma angkat kasus pelecehan seksual di kampus /Instagram/ @thankyousalmafilm

KABAR WONOSOBO― Film terakhir dari trilogi Dear Nathan yaitu Thank You Salma resmi rilis pada 13 Januari 2022 lalu.

Dibintangi oleh Amanda Rawles, Jefri Nichol, Indah Permatasari, dan Ardhito Pramono, Dear Nathan Thank You Salma kian menarik karena membahas mengenai isu pelecehan seksual di lingkungan pendidikan.

Indah Permatasari pemeran Zanna menjadi korban pelecehan seksual di lingkungan kampusnya.

Berusaha menolong Indah Permatasari, Nathan yang diperankan oleh Jefri Nichol juga turut bergerak.

Baca Juga: Lirik Lagu April Fiersa Besari, Soundtrack Dear Nathan Thank You Salma yang Dibintangi Jefri Nichol

Indah Permatasari memerankan sosok Zanna yang berjuang mendapatkan keadilan di lingkungan kampus setelah menjadi korban pelecehan seksual.

Kasus pelecehan seksual dari karakter Zanna menarik lantaran Dear Nathan Thank You Salma tidak hanya membahas mengenai akhir dari trilogi produksi Rapi Films tersebut.

Kasus pelecehan seksual yang digambarkan terjadi di lingkup pendidikan.

Pelecehan seksual di lingkup pendidikan menjadi kasus yang memanas akhir-akhir ini.

Indah Permatasari menggambarkan sosok korban yang berani untuk mengungkap kasus pelecehan seksual yang dialami.

Baca Juga: Medusa, Athena, dan Poseidon dalam Lingkar Pelecehan Seksual yang Diangkat Penyalin Cahaya

Berbagai risiko mulai datang karenanya, terutama untuk mendapatkan hak dan solidaritas dari pihak yang ‘harus’ mendukungnya sebagai korban.

Kendati demikian, Dear Nathan Thank You Salma masih membahas mengenai pelecehan seksual terbanyak dari sisi Jefri Nichol.

Jefri Nichol memerankan karakter Nathan yang menggunakan ‘gaya anak baru’ dengan berfokus pada penyelesaian perkara tanpa terlalu memedulikan psikis Zanna.

Seperti diketahui, kondisi psikologis korban pelecehan seksual seperti Zanna sendiri menjadi fokus utama untuk diperhatikan.

Meskipun, penyelesaian perkara dengan sebisa mungkin membawa pelaku ke ranah hukum juga harus diperhatikan.

Apa yang dilakukan oleh Jefri Nichol untuk membantu Indah Permatasari juga mendapat beragam halangan.

Seperti diteror dan sampai diancam juga menunjukkan bahwa hingga kini, laki-laki masih sulit menyelesaikan perkara pelecehan seksual.

Baca Juga: Hannah Al Rashid Buka Suara Terkait Dugaan Pelecehan Seksual oleh Kru Penyalin Cahaya

Terutama dari sesama laki-laki yang bahkan tak jarang juga merendahkan pihak-pihak seperti Nathan.

Kasus pelecehan seksual yang dialami Zanna (diperankan Indah Permatasari) kian menambah poin plus di film Dear Nathan Thank You Salma.

Pamungkas trilogi Dear Nathan tersebut juga menyelesaikan konflik Jefri Nichol dan Amanda Rawles dengan lebih dewasa.

Hingga artikel ini ditulis, Dear Nathan Thank You Salma sendiri masih dapat disaksikan melaluli bioskop-bioskop di seluruh Indonesia.***film

Editor: Khaerul Amanah

Tags

Terkini

Terpopuler