5 Tokoh Antagonis yang Jadi Target Balas Dendam Song Hye Kyo di Drama The Glory

3 Januari 2023, 23:34 WIB
Song Hye Kyo, aktor utama dalam serial The Glory yang akan membalas dendam terhadap para tokoh antagonis /

KABAR WONOSOBO- Sejak rilis pada 30 Desember 2022, The Glory menjadi salah satu drama yang paling diminati saat ini. 

Selain karena dibintangi oleh artis papan atas seperti Song Hye Kyo, Lee Do Hyun, Lim Ji Yeon, dan Jung Su Il, The Glory juga diwarnai oleh cerita balas dendam yang membuat penonton menantikan kisahnya. 

The Glory bercerita tentang Moon Dong Eun (Song Hye Kyo) yang menjadi korban kekerasan di sekolah oleh 5 orang teman sekelasnya, yakni Park Yeon Jin (Lim Ji Yeon) Jeon Jae-joon (Park Sung Hoon), Choi Hye Jeong (Cha Joo Young), Lee Sa Ra (Kim Hieora), dan Son Myeong O (Kim Gun-Woo).

Tidak hanya karakter protagonis yang mendapat perhatian, 5 tokoh antagonis juga mempunyai peran yang sangat penting dalam drama ini. 

 Baca Juga: 4 Fakta Menarik Drama The Glory, Song Hye Kyo Ditampar Hingga Pingsan

1. Park Yeon Jin

Park Yeon Jin adalah antagonis yang menjadi target utama balas dendam Dong Eun. Ia menjadi musuh utama yang paling ingin dihancurkan oleh Dong Eun.

Ia adalah anggota terkaya sekaligus pemimpin dari kelompok pembully. Ia menjadi inisiator semua kekerasan yang diterima oleh Dong Eun. 

Orang tuanya adalah konglomerat yang berpengaruh, jadi tidak sulit baginya untuk menutupi kejahatannya, baik dari pihak sekolah maupun polisi

Setelah dewasa, ia menikah dengan pengusaha kaya raya bernama Ha Do Yeong dan memiliki seorang putri bernama Ha Ye Seol yang ternyata adalah putri dari Jeon Jae Jun. 

Baca Juga: Comeback dengan The Glory, Ini Deretan Drama Song Hye Kyo yang Wajib Ditonton 

2. Jeon Jae Jun

Salah satu laki-laki di dalam kelompok pengganggu yang berasal dari keluarga kaya.

Ia mewarisi bisnis lapangan golf milik orang tuanya dan mempekerjakan sahabatnya, Son Myeong O sebagai sopir pribadi dan pesuruhnya. 

Ia buta warna dan merupakan salah satu pembully yang melakukan pelecehan seksual terhadap Dong Eun. 

Jae Jun adalah ayah biologis dari putri Yeon Jin, Ye Sol dan ia berusaha mendapatkan hak asuh dari anak biologisnya tersebut. 

Baca Juga: Balas Dendam Seperti Apa yang Akan Dilakukan Song Hye Kyo di The Glory Season 2? Begini Prediksinya 

3. Lee Sa Ra

Putri dari keluarga kaya yang berhasil meraih mimpinya sebagai seorang pelukis. Ia juga merupakan putri dari seorang pemuka agama.

Namun di balik kesuksesannya sebagai seniman dan latar belakang keluarganya yang terpandang, ia menyimpan rahasia yang coba ia tutupi, yaitu fakta bahwa ia adalah seorang pecandu narkoba.

4. Choi Hye Jeong

Meski sering dihina karena dirinya hanya anak dari seorang pemilik penatu kecil, tak menyurutkan Hye Jeong untuk terus bergaul dengan kelompok pembully.

 Baca Juga: Rekomendasi 5 Drama Korea Bertema Balas Dendam yang Mirip dengan The Glory

Ketika dewasa ia menjadi seorang pramugari dan sempat memohon maaf pada Dong Eun. 

Ia bukan berasal dari keluarga kaya dan mengandalkan uang teman-temannya untuk memenuhi gaya hidupnya. 

5. Son Myeong O

Sejak remaja hingga dewasa, ia hidup sebagai pesuruh Jeon Jae Jun. Dia kemudian bersekutu dengan Dong Eun demi mendapat informasi tentang kematian Yoon So Hee yang ia gunakan untuk memeras Yeon Jin. 

Ia tiba-tiba menghilang, dan dugaan sementara dalang di balik hilangnya Myeong O adalah Yeon Jin. ***

 

Editor: Agung Setio Nugroho

Sumber: Netflix

Tags

Terkini

Terpopuler