Sering Percaya Ramalan Zodiak hingga Rekomendasi Playlist Spotify? Hati-Hari Kena Efek Barnum!

- 9 Agustus 2022, 19:45 WIB
Ilustrasi - rupanya pengguna Spotify juga bisa terkena Efek Barnum, lho, seperti mereka yang percaya ramalan zodiak, simak penjelasan singkatnya.
Ilustrasi - rupanya pengguna Spotify juga bisa terkena Efek Barnum, lho, seperti mereka yang percaya ramalan zodiak, simak penjelasan singkatnya. /UNSPLASH/@wackomac007

Padahal, normalnya antar satu individu dengan individu lainnya memiliki persepsi atau pendapat yang serupa.

Dilansir oleh Kabar Wonosobo melalui laman Neurofied, Efek Barnum merupakan fenomena psikologi yang menjelaskan alasan individu percaya akan deskripsi kepribadian umum, seolah-olah sifat mereka benar-benar akurat terhadap informasi general tersebut.

Baca Juga: Tes Psikologi Ala Tibet, Jawab 4 Pertanyaan Berikut dan Kamu Akan Terkejut dengan Penjelasannya

Secara sederhana, Efek Barnum mengacu pada kepercayaan individu terkait pendeskripsian kepribadian mereka, terlepas dari informasi umum yang disampaikan.

Efek Barnum tidak hanya digunakan oleh ramalan zodiak dan tes psikologi yang beredar di internet.

Melainkan juga digunakan oleh platfrom media digital seperti Spotify bagi pecinta musik, Netflix bagi pecinta drama atau film, Goodreads bagi pecinta buku, dan sebagainya.

Baca Juga: Konflik Sesama Anggota, Leia Black Swan Jalani Perawatan Psikologi Tuduh Dibully Fatou

Munculnya rekomendasi seperti Girls Night In di Netflix, Girl Power Karaoke di Spotify, dan 7 Great Books Hitting Shelves This Week di Goodreads juga merupakan bagian dari fenomena Efek Barnum.

Barnum Effect atau Efek Barnum ditemukan pertama kali oleh psikolog Bertram Forer pada tahun 1948 ketika dalam penelitian kekeliruan validasi pribadi.

Fenome psikologi tersebut memiliki dua prinsip, yaitu kecenderungan untuk disukai dan kecenderungan akan relatabilitas.

Halaman:

Editor: Khaerul Amanah

Sumber: Neurofied


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah