Mariupol Seperti 'Neraka', Dihantam Bom Rusia Setiap 30 Menit

- 11 Maret 2022, 15:33 WIB
Kota Mariupol Ukraina bak 'neraka' saat diserang Rusia.
Kota Mariupol Ukraina bak 'neraka' saat diserang Rusia. /www.livemint.com

 

KABAR WONOSOBO - Kota Mariupol Ukraina seperri 'neraka' ketika terus menerus diserang Rusia setiap 30 menit.

Evakuasi dari kota pelabuhan, serta upaya untuk mengirim makanan dan air ke sana, gagal karena para pejabat menuduh Rusia melancarkan serangan 'setiap 30 menit'.

Warga sipil yang terperangkap di Mariupol Ukraina telah melalui "dua hari neraka", kata seorang pejabat setempat pada hari Jumat dikutip Kabar Wonosobo dari Al Jazeera, Jum'at 11 Maret 2022.

Baca Juga: Lirik dan Terjemahan 'Godspeed' James Blake Tentang Cinta yang Suci

Pejabat Ukraina mengklaim serangan Rusia dilakukan "setiap 30 menit" yang menggagalkan upaya evakuasi dari kota pelabuhan yang terkepung.

Sekitar 400.000 orang tetap berada di Mariupol, di mana Walikota Vadym Boychenko mengatakan pasukan Rusia terus "secara sinis, kejam dan dengan sengaja" menyerang gedung-gedung apartemen.

“Setiap 30 menit, pesawat tiba di atas kota Mariupol dan bekerja di daerah pemukiman, membunuh warga sipil – orang tua, wanita, anak-anak,” katanya dalam sebuah posting online.

Baca Juga: Paris Fashion Week Ambil Langkah Hukum Laporkan Pencatutan Nama

“Apakah ini kehebatan tentara Rusia hari ini?”

Halaman:

Editor: Arum Novitasari

Sumber: Al Jazeera


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah