Terekam CCTV, Seorang Pria Bersenjata Tewas Ditembak Security di Brazil

- 26 Juni 2022, 11:10 WIB
Seorang pria bersenjata yang mencoba menyerang petugas keamanan tewas tertembak di bagian leher di Brazil.
Seorang pria bersenjata yang mencoba menyerang petugas keamanan tewas tertembak di bagian leher di Brazil. / oimparcial.com.br/

KABAR WONOSOBO - Sebuah video yang merekam detik-detik penembakan terhadap seorang perampok bank di São Mateus do Maranhao, Brazil beredar di Twitter.

Video berdurasi 45 detik tersebut merekam seorang pria yang bangkit dari tempat duduk dan berlari ke arah security dengan mengacungkan senjata api.

Kejadian yang terjadi pada 20 Juni 2022 tersebut juga menunjukkan seorang wanita yang berjalan pergi dengan santai sesaat sebelum serangan terjadi.

Melihat pria bersenjata mencoba menyerangnya, penjaga keamanan dengan sigap menembakkan senjata yang mengenai leher tersangka penyerangan.

Baca Juga: PIALA PRESIDEN 2022: Hasil Persija vs Borneo FC, Tim Inti Tidak Menjamin Kemenangan Macan Kemayoran

Meski telah terluka parah, pria tersebut masih mencoba mengejar dan menembak petugas keamanan yang berusaha bersembunyi di balik meja.

Mengetahui keadaannya terdesak, pria tersebut mencoba keluar dari ruangan namun ia roboh ketika mencoba membuka pintu putar karena luka parah yang dideritanya.

Dikutip Kabar Wonosobo dari swisherpost.co.za, pria bersenjata diidentifikasi sebagai Nilton César Silva Aguiar.

Ia adalah salah satu dari 10 narapidana yang kabur dari lembaga pemasyarakatan Professor José Ribamar Leite di Kota Teresina, Brasil pada 5 April 2022 lalu.

Baca Juga: J-Hope Rilis Teaser Album 'Jack In The Box', Proyek Perdana setelah BTS Hiatus

Aguiar merupakan seorang pelaku kejahatan yang diduga tergabung dalam sebuah sindikat penculikan.

Aguiar yang berusia 42 terlibat sebagai tersangka penculikan seorang pedagang di Castelo do Piau pada 13 April 2022.

Rekan Aguiar, sudah kabur terlebih dahulu menyelamatkan diri ketika mengetahui Aguiar tertembak dan mengucurkan banyak darah dari leher.

Akibat penyerangan secara tiba-tiba tersebut, penjaga keamanan mengalami luka di bagian lengan dan segera dilarikan ke rumah sakit, sedangkan Aguiar tewas di tempat sebelum sempat kabur dari lokasi.

Baca Juga: Top 10 Acara Paling Banyak Ditonton di Netflix Hari Ini, Dipimpin Money Heist-Korea

Hingga saat ini pihak kepolisian Brasil masih melakukan penyelidikan terhadap tersangka dan seorang wanita yang terekam CCTV meninggalkan ruangan dengan santai sesaat sebelum kejadian penyerangan terjadi.

Aguiar dan seorang rekan yang belum diketahui identitasnya tersebut menyamar sebagai nasabah bank sebelum tiba-tiba bangkit dan berlari ke arah penjaga keamanan.

Beruntung pada saat penyerangan tersebut terjadi, tidak ada warga sipil yang berada di Tempat Kejadian Perkara (TKP).

Baca Juga: Jadwal Pertandingan Piala Presiden 2022 Hari Ini, Ada PSS Sleman VS Dewa United FC

Rekaman CCTV yang menampilkan kondisi Aguiar yang berdarah-darah tersebut beredar di internet dan mengundang kengerian netizen Indonesia.

Netizen mengaku ngeri namun juga salut terhadap staf keamanan yang tetap tenang meski dalam kondisi terdesak dan diserang secara tiba-tiba. ***

Editor: Aliyah Bajrie

Sumber: swisherpost


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah