Anak SMP di Sidoarjo Bakar Rumah Tetangga Setelah Mencuri, Demi Top Up Game Online

- 17 Mei 2021, 18:26 WIB
Tangkapan layar dari kebakaran rumah yang dilakukan seorang bocah SMP karena ingin top up game online. Tangkapan layar Twitter @bukanaltertitik.
Tangkapan layar dari kebakaran rumah yang dilakukan seorang bocah SMP karena ingin top up game online. Tangkapan layar Twitter @bukanaltertitik. /Twitter.com/ @bukanaltertitik

 

KABAR WONOSOBO – Seorang bocah SMP berinisial AFS (15), warga perumahan Citra Sentosa Mandiri (CSM), Kecamatan Candi, Kabupaten Sidoarjo, nekat membakar rumah tetangganya.

Diduga pelaku membakar rumah tetangganya akibat kecanduan game online yang memang sedang marak di kalangan anak muda.

Game online yang fiturnya tidak bisa digunakan secara gratis namun membutuhkan top up untuk mendapatkannya, membuat para pemainnya harus mendapatkan uang untuk membelinya.

 Baca Juga: Terdengar beberapa Ledakan, Charger Hape Picu Kebakaran Rumah Kades Pucungkerep, Kerugian Capai Rp10 Juta

Tidak jarang para pecandu game online menghalalkan segala cara untuk mendapatkan keinginan mereka.

Seperti yang dilakukan AFS, salah satu contoh pecandu game online yang tega membakar rumah tetangganya untuk top up game online.

Dilansir Kabar Wonosobo.com dari Twitter @bukanaltertitik, kebakaran rumah yang terjadi di Sidoarjo tersebut terjadi ketika tidak ada penghuni di rumah itu.

 Baca Juga: Paska Kebakaran Refinery Balongan, Pertamina Tanggapi Hoax Kelangkaan Bahan Bakar, Jangan Ada Panic Buying

Akun twitter @bukanaltertitik menceritakan kronologi kejadian kebakaran tersebut dengan mengunggah sebuah video yang kemudian viral.

Kejadian itu terjadi pada Sabtu, 8 Mei 2021 malam hari, tetangga sekitar melihat asap dari dalam rumah tersebut.

Para tetangga yang melihat asap tersebut panik dan langsung berteriak disusul dengan seorang bocah yang keluar dari rumah tersebut.

 Baca Juga: Paska Kebakaran, Pedagang Pasar Banjarnegara Sebagian Dipindah ke Pasar Salak Per 16 Maret

Bocah itu keluar dengan melompati pagar rumah yang sedang terbakar akibat tidak bisa melewati pintu yang sudah termakan kobaran api.

Berdasarkan akun tersebut, bocah itu masuk secara diam-diam ketika rumah kosong untuk mencuri uang.

Nantinya uang tersebut akan digunakan dirinya untuk top up atau isi ulang saldo game online.

 Baca Juga: Tangani Kebakaran Pasar Banjarnegara, 16 Mobil Pemadam Diturunkan, Pasar Sudah Diasuransikan

Namun, ia tidak menemukan uang yang ada di kamar rumah tersebut sehingga membuatnya marah.

Karena kesal ia berinisiatif untuk membakar kasur yang ada di kamar rumah dari tetangganya tersebut.

Bukan hanya kasur saja yang terbakar, justru api melahap seluruh rumah dan setengah rumah di sebelahnya.

 Baca Juga: Akibat Kebakaran Hutan 2020, Kasus Gangguan Pernapasan di California Meningkat Tajam

Usut punya usut, hal ini bukanlah pertama kalinya pelaku melakukan hal tersebut, sebelumnya ia juga sempat membakar kasur dari tetangga lainnya.

Beruntung korban lainnya masih tertolong karena api yang membakar kasur itu masih bisa dipadamkan.

Karena hal ini, berdasarkan kabar yang beredar pelaku dan seluruh keluarganya bahkan diusir dari daerah dimana mereka tinggal.

 Baca Juga: Pemukiman Padat Penduduk Pasar Kambing Tanah Abang Jakpus Terbakar Hebat, Diduga karena Korsleting Listrik

Untuk sementara pihak kepolisian juga telah menahan bocah SMP itu supaya dilakukan pendampingan kepada remaja tersebut.***

 

Editor: Erwin Abdillah

Sumber: Twitter @bukanaltertitik


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah