Baru Pertama Ikut Olimpiade, Anthony Sinisuka Ginting Sukses Membawa Pulang Medali Perunggu Bagi Indonesia

4 Agustus 2021, 14:36 WIB
Ekspresi Anthony Sinisuka Ginting ketika berhasil memenangkan medali perunggu dari Kevin Cordon dari tangkapan layar Instagram BWF //Instagram.com/ @bwf.official/

KABAR WONOSOBO – Wakil Indonesia di Olimpiade Tokyo 2020 cabang olahraga bulutangkis sektor tunggal putra, Anthony Sinisuka Ginting menjadi salah satu kontingen Indonesia yang membawa pulang medali.

Senin, 2 Agustus 2021 lalu Anthony Sinisuka Ginting mengungkapkan rasa syukurnya karena berhasil membawa medali perunggu Olimpiade Tokyo 2020 pulang ke tanah air.

Olimpiade Tokyo 2020 sendiri merupakan Olimpiade pertama yang diikuti oleh Anthony Sinisuka Ginting.

Baca Juga: Drama Olimpiade 2020: Sprinter Belarus Kristina Timanovskaya Didepak dari Timnya karena Kritik Pelatihnya

Hal tersebut disampaikan oleh Ginting lewat keterangan resmi BWF di laman resminya.

Ginting mengaku bahwa sebenarnya target utamanya adalah emas, namun langkahnya dijegal oleh lawan yang tangguh yaitu Chen Long asal China dengan skor 16-21,11-21.

"Pertama terima kasih kepada Tuhan. Ini Olimpiade pertama saya. Sebenarnya saya ingin (medali) emas, tapi lawan lebih tangguh. Saya sudah berusaha keras dan fokus untuk pertandingan hari ini. Saya senang dengan performa hari ini dan juga perolehan medali perunggu," ungkap Ginting.

Baca Juga: Bulu Tangkis Indonesia Lanjut ke Semifinal Olimpiade 2020, Prestasi Anthony Sinisuka Ginting

Sebagai informasi, setelah dikalahkan oleh Chen Long, Ginting bertanding lagi untuk memerebutkan medali perunggu melawan tunggal putra Guatemala, Kevin Cordon di Musashino Forest Sport Plaza, Tokyo.

Ginting berhasil memenangkan laga mendebarkan tersebut setelah bertarung selama sekitar 38 menit dan membungkus dua gim langsung dengan skor 21-11, 21-13.

Meskipun belum pernah berhadapan satu sama lain, Ginting berhasil memelajari pergerakan dan gaya bermain lawan dari pertandingan-pertandingan sebelumnya sehingga bisa mengatur strategi untuk mengungguli Cordon.

Baca Juga: Drama Olimpiade Tokyo 2020: Atlet Italia dan Qatar Berbagi Medali Emas Lompat Tinggi Putra, Pertama Sejak 1912

Ginting sukses menundukkan Kevin Cordon meski mereka bertemu di arena kompetisi untuk pertama kalinya. Ia menceritakan bahwa keberhasilannya hari ini berkat strategi yang tepat dan memantau gaya permainan lawannya dari laga sebelumnya.

"Saya coba menonton pertandingan terakhirnya lawan (Viktor) Axelsen. Saya ingin tahu bagaimana cara untuk melawan dia, beruntung saya bisa melalui hari ini dengan baik," tutur Ginting.

Perjuangan Ginting hingga kelelahan karena mengalokasikan tenaga, pikiran dan mentalnya di Olimpiade Tokyo 2020 selama dua minggu akhirnya berbuah manis.

Baca Juga: Apriyani Rahayu dan Greysia Polii Raih Emas Perdana untuk Indonesia di Bulu Tangkis Olimpiade Tokyo 2020

Ia berhasil menggaungkan Indonesia Raya di seantero gelanggang saat menaiki podium juara ketiga bulu tangkis tunggal putra.

Ginting juga mengungkapkan keharuannya atas keberhasilan rekan segrupnya di sektor ganda putri, Greysia Polii dan Apriyani Rahayu untuk meraih medali emas Olimpiade Tokyo 2020.

"Semua kerja keras mereka sudah terbayar. Saya bisa melihatnya dari latihan yang mereka lalui, mereka bekerja sangat keras tahun ini. Itu menjadi sebuah inspirasi tersendiri," pungkas Ginting.***

Editor: Agung Setio Nugroho

Sumber: ANTARA

Tags

Terkini

Terpopuler