Biodata, Karir, Lee Da Young Atlet Voli Korea Selatan yang Tersandung Kontroversi

- 11 Oktober 2021, 12:02 WIB
Lee Da Young, setter cantik asal Korea Selatan.
Lee Da Young, setter cantik asal Korea Selatan. /Titans Volleyball

KABAR WONOSOBO – Lee Da Young merupakan salah satu atlet dari Korea Selatan. Dia bersama kembarannya Lee Jae Young populer dengan sebutan pemain voli kembar di kalangan penggemar bola voli dunia.

Lee Da Young dan kembarannya menjadi salah satu pemain timnas Korea Selatan dan telah mengikuti kompetisi internasional.

Dia populer karena selain kemampuan bermain bola voli yang tangkas, juga terkenal karena parasnya yang menawan.

Lee Da Young lahir pada 15 Oktober 1996 di Iksan, Jeollabuk-do, Korea Selatan. Dia berperan sebagai setter di timnas voli wanita Korea Selatan sejak 2012-2021.

Baca Juga: Atlet Voli Kembar Korea Selatan Lee Da Young Telah Menikah dan Dituduh Lakukan KDRT

Dia dan saudara kembarnya memperkuat timnas Korea dalam ajang internasional dan merebut medali emas di Asian Games 2014 Incheon dan mendapat medali perunggu di Asian Games 2018.

Selain itu dia juga memperkuat turnamen Liga FIVB tahun 2018 dan 2019.

Dia juga menyabet sejumlah penghargaan sebagai setter terbaik selama kurun tahun 2017 hingga 2020 di ajang Korean V-League.

Namun, pada Februari 2021 pemain voli kembar ini tersandung skandal bullying yang dilakukannya pada rekan satu tim klub voli. Skandal itu memicu banyak reaksi dari publik Korea.

Halaman:

Editor: Arum Novitasari

Sumber: Berbagai sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x