Ini Lho! Visi Misi Luis Milla usai Ditunjuk Jadi Pelatih Persib Bandung

- 23 Agustus 2022, 10:00 WIB
Pelatih anyar Persib, Luis Milla.
Pelatih anyar Persib, Luis Milla. /persib.co.id/Barly Isham/

KABAR WONOSOBO - Luis Milla, pelatih baru Persib Bandung saat ini resmi telah bergabung dan akan melatih tim Pangeran Biru di ajang Liga 1 2022/2023 yang saat ini sedang bergulir.

Pria kelahiran Teruel, Spanyol, 12 Maret 1966 ini telah resmi diperkenalkan menajemen Persib Bandung mengaku akan bekerja keras melatih Maung Bandung.

Luis Milla menggantikan pelatih Robert Alberts yang sebelumnya telah diberhentikan karena gagal membawa kemenangan pada Persib Bandung hingga pekan ketiga.

Baca Juga: Son Heung-Min Mengalami Tindakan Rasis di Stadion Stamford Brigde

Dia memiliki beberapa misi untuk melakukan perombakan pada Persib Bandung khususnya dalam gaya bermain tim.

Meski diakuinya tidak mudah, Milla mengaku sangat tertantang untuk membawa Persib Bandung lebih baik lagi di berbagai ajang.

“Ini merupakan pekerjaan yang luar biasa. Saya mengerti PERSIB sangat membutuhkan kemenangan dan hasil yang konkret. Tapi, di sini saya ingin membuat PERSIB lebih memiliki karakter yang kuat dan gaya bermain tersendiri,” tegas Luis Milla, seperti dalam keterangan resmi di laman PERSIB.

Baca Juga: RANS Nusantara Dihajar Persija 0-3, RD: Salah Saya

Karena itu, eks pelatih Tim Nasional Spanyol U-21 ini siap mengerahkan seluruh kemampuan demi memuluskan misinya bersama Pangeran Biru.

Halaman:

Editor: Arum Novitasari

Sumber: persib.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x