HASIL DENMARK OPEN 2023: Ana/Tiwi Cetak Rekor di Turnamen BWF Super 750!

- 20 Oktober 2023, 07:28 WIB
Febriana Dwipuji Kusuma/Amallia Cahaya Pratiwi berhasil melaju ke babak perempat final Denmark Open 2023 
Febriana Dwipuji Kusuma/Amallia Cahaya Pratiwi berhasil melaju ke babak perempat final Denmark Open 2023  /PBSI/

KABAR WONOSOBO – Victor Denmark Open 2023 adalah turnamen yang diselenggarakan setelah Arctic Open 2023 di Finlandia. Denmark Open 2023 akan diselenggarakan di Odense, Denmark pada 17-22 Oktober 2023 dan saat ini telah memasuki babak 32 besar hari kedua.

Indonesia dikonfirmasi mengirimkan 14 wakil ke Denmark Open 2023 yang terbagi dalam lima sektor berbeda untuk memperebutkan uang tunai sejumlah USD 850.000 atau sekitar Rp13,17 Miliar dan poin yang diakumulasi untuk mendapatkan tiket ke Olimpiade 2024 Paris dan BWF World Tour Finals 2023.

Sayangnya, dari 14 wakil, hanya tujuh pemain yang berhasil melaju ke babak 16 besar. Salah satu wakil Indonesia yang turun di babak 16 besar Denmark Open 2023 adalah Febriana Dwipuji Kusuma/Amallia Cahaya Pratiwi dari sektor ganda putri.

Baca Juga: SEKARANG! Link Live Streaming Denmark Open 2023 Bagas Maulana/M Shohibul Fikri vs Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae

Kesempatan Emas Kedua

Di babak 16 besar ini, Ana/Tiwi telah ditunggu oleh ganda putri non unggulan asal Jepang Rui Hirokami/Yuna Kato. Pertandingan mereka akan menjadi laga kesepuluh di lapangan tiga Jyske Bank, Odense, Denmark.

Berdasarkan data BWF, kedua ganda campuran itu belum pernah berjumpa sama sekali, sehingga siapapun yang berhasil memenangkan laga ini otomatis akan memperbaiki rekor pertemuan di antara kedua pasangan.

Di atas kertas, ganda Indonesia lebih diunggulkan untuk menang karena rankingnya lebih tinggi daripada ganda Taiwan. Ana/Tiwi berada di peringkat 18 dunia sementara Hirokami/Kato berada di ranking 28 dunia.

Baca Juga: SEKARANG! Link Live Streaming Denmark Open 2023: Ana/Tiwi vs Rui Hirokami/Yuna Kato

Halaman:

Editor: Agung Setio Nugroho

Sumber: BWF


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x