LAGI! Kini TPA Putri Cempo Surakarta yang Dilanda Kebakaran, Netizen: Siapa yang Lagi Prewedding

- 17 September 2023, 00:12 WIB
TPA Putri Cempo Solo terbakar.
TPA Putri Cempo Solo terbakar. /Tangkapan Layar Instagram/@kabarsolo./

KABAR WONOSOBO - Kebakaran melanda TPA Putri Cempo Blok B di Kelurahan Mojosongo, Kecamatan Jebres, Kota Solo pada Sabtu, 16 September siang sekira pukul 12.45 WIB. Kebakaran ini membuat suhu Surakarta atau Solo yang beberapa hari belakangan amat menyengat, menjadi semakin panas dan menyesakkan.

Pekan sebelumnya, netizen Indonesia memang tengah dihebohkan dengan maraknya kasus kebakaran yang terjadi di hampir semua wilayah di Indonesia. Salah satu yang paling ramai dibicarakan adalah kebakaran yang terjadi di padang savana Bukit Teletubbies kawasan Bromo Tengger Semeru, Jawa Timur.

Kebakaran di Bromo tersebut dipicu oleh sesi Prewedding yang dilakukan oleh sepasang calon pengantin yang menggunakan flare sebagai salah satu propertinya. Energi panas dan percikan api yang muncul dari flare tersebutlah yang memicu terbakarnya rumput-rumput kering di kawasan tersebut, yang kemudian dampaknya meluas dan mengakibatkan kerugian yang amat besar bagi pengelola wisata Bromo.

Baca Juga: BREAKING NEWS! Kebakaran Museum Nasional Jakarta, Bagaimana Nasib Peninggalan Bersejarah?

Karena viralnya kebakaran yang dipicu oleh flare saat prewedding itu, banyak netizen yang berkelakar bahwa kebakaran yang terjadi di TPA Putri Cempo yang terletak di Kelurahan Mojosongo, Kecamatan Jebres, Kota Surakarta atau Solo itu juga dipicu oleh pasangan yang melakukan sesi prewedding di tempat sampah.Benarkah?

Penyebab Kebakaran TPA Putri Cempo Solo

Berdasar analisis sementara Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Solo, kebakaran terjadi karena tingginya suhu udara membuat gas metana dalam tumpukan sampah memercikan api.

“Untuk sementara analisa kami adalah berdasarkan suhu yang sangat tinggi dan kemudian memicu gas metan yang sudah menumpuk di bawah sekian lama itu terpicu untuk adanya kebakaran atau percikan api,” ujar Kepala DLH Solo, Kristiana Hariyanti saat ditemui di TPA Putri Cempo.

Halaman:

Editor: Agung Setio Nugroho


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x