Ini Semua Fitur iPhone 15 dengan Teknologi Machine Learning Kamera hingga Jaminan All Day Battery Life

- 13 September 2023, 01:18 WIB
Rangkuman semua fitur baru di iPhone 15 yang diluncurkan 13 September 2023, disiarkan langsung dari kanal Youtube Apple
Rangkuman semua fitur baru di iPhone 15 yang diluncurkan 13 September 2023, disiarkan langsung dari kanal Youtube Apple /Youtube.com/ @Apple

KABAR WONOSOBO - Akhirnya iPhone 15 diluncurkan dan menjanjikan all day battery life dari rentang 3,877 mAh hingga 4,912 mAh. CEO Apple Tim Cook menjelaskan langsung bagaimana upgrade di iPhone 15 dan iPhone 15 plus.

Dijelaskan langsung di kanal Youtube @Apple pada peluncurannya, 13 September 2023, fitur terbaru yang membuat iPhone 15 istimewa adalah kamera 48 mp dan 4K cinematic mode.

Kemajuan teknologi kamera yang menggunakan komputasional fotografi dan besar tiap sensor warna berukuran 2 mikron dan dioptimalkan untuk mengkaptur cahaya dengan tingkat sensitifitas tinggi.

Sedangkan untuk kamera wide dengan 24 mp dan besar foto dengan resolusi dua kali lebih besar dari sebelumnya.

tampilan baru iPhone 15
tampilan baru iPhone 15 Youtube.com/ @Apple

Baca Juga: Kamera Samsung Galaxy S24 Ultra atau iPhone 15 Lebih Unggul, Adu 200 MP Resolusi 8K vs Periscope Zoom 6x

Salah satu upgrade besar dalam fitur baru iPhone 15 adalah tingkat kecerahan layar hingga 2000 nits, atau dua kali dari sebelumnya.

Teknologi kameranya dioptimalkan untuk low light dan wide hingga 2 kali lebih tajam dan kualitas foto portrait yang  lebih baik dengan vivid colour dan detail
dengan machine learning.

Halaman:

Editor: Erwin Abdillah

Sumber: Apple


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x