Pakar Bedah Plastik Korea Selatan Ungkap Tren Suntik Botox di Hidung Idol K-Pop, Alasan Ending Fairy

- 16 April 2021, 23:33 WIB
Jungkook BTS dalam performance ‘ON’ di Music Bank. Dari tangkapan layar kanal youtube KBS WORLD TV.
Jungkook BTS dalam performance ‘ON’ di Music Bank. Dari tangkapan layar kanal youtube KBS WORLD TV. /Youtube.com/ KBS WORLD TV

 

 

KABAR WONOSOBO― Park Moon Soo dan Kook Hwa, direktur dari Moon Clinic, klinik kecantikan dengan fasilitas operasi plastik di Korea Selatan, mengungkapkan bahwa Botox adalah perawatan kecantikan yang banyak dilakukan para idol K-Pop selepas debut.

Pada umumnya, suntikan Botox dilakukan di sekitar dahi, alis, garis dagu, dan area bibir. Sementara idol memiliki area tersendiri yang disuntik, yaitu garis hidung mereka.

Bagi mereka yang masih awam dengan Botox, proses yang dilakukan untuk menginjeksi toksin ke dalam wajah (atau bagian tubuh lainnya) membuat otot-otot menjadi lebih relaks. Secara umum, zat tersebut akan melembutkan kerutan di wajah.

Baca Juga: Cha Eun Woo Idol K-Pop Berhasil Sebagai Pemain Drama, Pelaku Industri Sebut Fenomena Modal Popularitas

Park Moon Soo dan Kook Hwa mengungkapkan mereka sering menerima “operasi-kecil” tersebut dari kalangan idol untuk menunjang karier mereka.

Memang, garis hidung sendiri tidak memiliki kerutan. Jadi, tidak mungkin para idol akan mendatangi klinik kecantikan untuk melakukan operasi non-invasif tersebut tanpa tujuan lain.

Dilansir oleh KabarWonosobo.com melalui laman Koreaboon, direktur Moon Clinis mengungkapkan bahwa injeks Botox di sekitar garis hidung berguna ketika mereka melakukan ‘close up’ wajah.

Halaman:

Editor: Erwin Abdillah

Sumber: Koreaboo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x