Kopi Anggrunggondok Wonosobo Dapat Perhatian di Bali PPUN Expo 2021, Ditanam di Lereng Sindoro

- 30 November 2021, 13:46 WIB
Kopi asal Anggrunggondok Kertek Wonosobo dipamerkan di produk khas Wonosobo di even Pameran Produk Unggulan Nasional (PPUN) di Denpasar Bali, pada 25 – 28 November 2021
Kopi asal Anggrunggondok Kertek Wonosobo dipamerkan di produk khas Wonosobo di even Pameran Produk Unggulan Nasional (PPUN) di Denpasar Bali, pada 25 – 28 November 2021 /Dinas Kominfo Wonosobo

KABAR WONOSOBO - Produk kopi khas Wonosobo asal Dusun Anggrunggondok Desa Reco Kecamatan Kertek berhasil mencuri perhatian banyak pembeli di Bali PPUN Expo 2021.

Hal itu diungkapkan Kepala Dinas Penanaman Modal dan Perijinan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kabupaten Wonosobo, Eko Suryantoro yang menyebut ada setidaknya 5 buyer skala besar yang tertarik pada kekhasan Kopi yang ditanal di lereng Gunung Sindoro tersebut.

“Kopi asal Dusun Anggrunggondok menjadi salah satu produk khas Wonosobo yang kami bawa pada even Pameran Produk Unggulan Nasional (PPUN) di Denpasar Bali, pada 25 – 28 November 2021 kemarin,” tutur Eko saat ditemui di ruang kerjanya, Selasa 30 November 2021.

Di ajang pameran yang berlangsung di Level 21 Mall Denpasar tersebut, Eko mengaku stan Kabupaten Wonosobo termasuk yang paling banyak mendapatkan perhatian pengunjung.

Baca Juga: Kopi Bowongso Potensi Unggulan Lereng Sumbing Wonosobo, Dongkrak Perekonomian Petani Desa

“Kami bahkan mendapatkan apresiasi dari pihak penyelenggara dan dinobatkan sebagai stan terfavorit sepanjang pameran,” lanjut Eko.

Dalam even itu, produk-produk Wonosobo, termasuk kerajinan seperti batik, kriya bambu, kuliner khas hingga promosi pariwsata berhasil menarik perhatian para pengunjung expo. 

Sedangkan Kopi Anggrunggondok banyak menuai pujian karena citarasanya yang unik.

Setidaknya ada lima buyer skala besar yang disebut Eko siap menindaklanjuti kerjasama langsung dengan petani dan produsen kopi di Desa Reco.

Halaman:

Editor: Erwin Abdillah

Sumber: Dinas Kominfo Wonosobo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x