Mengenal Jamdan, Apel Unik Sarana Komunikasi Pimpinan dengan Anggota TNI

- 4 Juli 2022, 18:30 WIB
Suasana Jamdan di Kodim 0707/Wonosobo
Suasana Jamdan di Kodim 0707/Wonosobo /Pendim 0707 Wonosobo/Kabar Wonosobo

Letkol Inf Rahmat mengingatkan bahwa bersamaan dengan kemajuan teknologi, aparat keamanan harus bisa menggunakannya dengan arif dan bijaksana sehingga tidak terjerat dalam UU ITE.

Teknologi tidak bisa dihindari akan tetapi harus dipelajari sehingga bisa memudahkan aparat penegak hukum dalam melaksanakan tugas.

Baca Juga: PT ASABRI Berikan Sosialisasi Program dan Aplikasi ASABRI Mobile pada Anggota Kodim dan Persit Wonosobo

“Untuk itu, saya harapkan para anggota jangan mudah mengirim berita di media sosial sebelum kita tahu apakah berita itu benar dan baik tidak untuk disebarkan. Sebagai aparat teritorial kita menjadi contoh dan sumber informasi di masyarakat, sehingga apa yang  kita sampaikan harus benar-benar valid,” kata Dandim.

Kepada para Babinsa, Rahmad berpesan untuk selalu berperan aktif, guna menjaga dan meningkatkan hubungan serta kerjasama yang baik dengan berbagai lapisan masyarakat dalam penanganan setiap permasalahan di wilayah binaannya.

“Babinsa jangan lelah turun ke lapangan bersinergi dengan pihak kepolisian dan instansi terkait sehingga permasalahan di desa bisa cepat terselesaikan dengan baik,” ajak Dandim.

Baca Juga: Kodim Wonosobo Gelar Liga Santri Piala Kasad 2022, Bupati Wonosobo: Perlu Diadakan Setiap Tahun

Selanjutnya, Dandim menyampaikan arahannya di bidang pengamanan, dimana pada saat melaksanakan dinas setiap anggota diharap agar memperhatikan faktor keamanan.

Anggota TNI juga diminta untuk selalu menjaga hubungan baik dengan aparat Kepolisian. “Apabila terdapat hal-hal yang menonjol segera laporkan kepada Dandim atau pimpinan pada kesempatan pertama,” pungkas Dandim. ***

 

Halaman:

Editor: Agung Setio Nugroho

Sumber: Pendim 0707/Wonosobo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah