Ribuan Santri Wonosobo Peringati Hari Santri 2022 dengan Apel di Alun-alun Kota

- 23 Oktober 2022, 22:57 WIB
upacara Peringatan Hari Santri Nasional Tahun 2022 di Alun-alun Wonosobo, Sabtu 22 Oktober 2022.
upacara Peringatan Hari Santri Nasional Tahun 2022 di Alun-alun Wonosobo, Sabtu 22 Oktober 2022. /Bag Prokompim kab Wonosobo


KABAR WONOSOBO - Ribuan Santri dengan hikmad mengikuti upacara Peringatan Hari Santri Nasional Tahun 2022 di Alun-alun Wonosobo, Sabtu 22 Oktober 2022. 

Agenda akpel akbar itu juga diikuti ASN, dan berbagai Ormas di Wonosobo dengan mengenakan sarung, atasan putih, dan berpeci hitam bagi laki-laki dan berpakaian muslimah bagi perempuan.

Bupati Wonosobo, Afif Nurhidayat, yang menjadi Inspektur Upacara apel Hari Santri membacakan langsung sambutan Menteri Agama Republik Indonesia didepan peserta upacara.

Menteri Agama dalam sambutannya menyampaikan bahwa sejak ditetapkan pada tahun 2015, setiap tahunnya selalu rutin menyelenggarakan peringatan Hari Santri dengan tema yang berbeda. Untuk tahun 2022 ini, peringatan Hari Santri mengangkat tema “Berdaya Menjaga Martabat Kemanusiaan”.

Baca Juga: Bupati Wonosobo Lantik 77 Pejabat di Layanan Pendidikan dan Kesehatan, Minta Pelayanan Makin Bagus

Maksud tema Berdaya Menjaga Martabat Kemanusiaan adalah bahwa santri dalam kesejarahannya selalu terlibat aktif dalam setiap fase perjalanan Indonesia.

Ketika Indonesia memanggil, santri tidak pernah mengatakan tidak. Santri dengan berbagai latar belakangnya siap sedia mendarmabaktikan hidupnya untuk bangsa dan negara.

Santri senantiasa berprinsip bahwa menjaga martabat kemanusiaan adalah esensi ajaran agama. Apalagi di tengah kehidupan Indonesia yang sangat majemuk.

“Bagi santri, menjaga martabat kemanusiaan juga berarti menjaga Indonesia. Peringatan Hari Santri bukanlah milik santri semata, hari santri adalah milik kita semua, milik semua komponen bangsa yang mencintai tanah air, milik mereka yang memiliki keteguhan dalam menjunjung nilai-nilai kebangsaan,” ungkap Bupati saat membacakan sambutan menteri agama.

Baca Juga: 30 Pelaku Ekonomi Kreatif Wonosobo Dibantu Urus Hak Kekayaan Intelektual

Halaman:

Editor: Erwin Abdillah

Sumber: Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan kab Wonosobo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x