Mobil Sedan Terbakar di SPBU Sawangan Wonosobo di Tengah Malam, Tak Ada Korban Jiwa

- 5 Desember 2023, 11:58 WIB
Sebuah mobil sedan terbakar di SPBU Sawangan, kecamatan Leksono Wonosobo pada Senin 4 Desember 2023 malam.
Sebuah mobil sedan terbakar di SPBU Sawangan, kecamatan Leksono Wonosobo pada Senin 4 Desember 2023 malam. /Humas Polres Wonosobo

KABAR WONOSOBO - Sebuah mobil sedan terbakar di SPBU Sawangan, kecamatan Leksono Wonosobo pada Senin 4 Desember 2023. Kejadian itu terjadi pada 23.30 malam dan sempat membuat warga khawatir mengingat kejadian berada di area SPBU.

Beruntung, respon cepat dilakukan oleh Samapta Polres Wonosobo beserta dengan Polsek Leksono yang membantu mengatasi kebakaran mobil yang terjadi di Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) Sawangan.

"Kejadian ini terjadi sekitar pukul 23.30 malam waktu setempat, ketika seorang pengemudi mobil sedan melaporkan adanya asap tebal dan api yang membesar di kendaraannya saat diarea SPBU tersebut," kata Aipda Adi Santoso, yang memimpin tim evakuasi.

Baca Juga: Jaga Netralitas Anggota, Polres Wonosobo Bagikan Buku Saku Netralitas Anggota Polri di Pemilu 2024

Dengan sigap, petugas dari Polres Wonosobo dan Polsek Leksono yang berada dalam jarak yang dekat segera merespons laporan tersebut. Kedatangan mereka disambut oleh kerumunan orang yang panik di sekitar SPBU yang berusaha menjauhkan diri dari area kejadian.

Aipda Adi Santoso mengkoordinasikan timnya untuk segera mengambil langkah-langkah untuk memadamkan api dan mengamankan area sekitarnya. Mereka dengan sigap menggunakan peralatan pemadam kebakaran yang ada di mobil patroli untuk memadamkan api yang membesar di seluruh bagian mobil sedan perak tersebut.

Tepat sebelum api menjalar ke mobil lain yakni Toyota Avanza disekitar titik kebakaran tersebut, untngnya api segera dipadamkan hingga tidak membahayakan mobil lainnya.

Baca Juga: Peringati Hari Ibu, Polres Wonosobo Gelar Lomba Memasak dengan 2 Menu Istimewa ini

"Kami berterima kasih atas koordinasi cepat dari petugas SPBU dan kerjasama dari masyarakat sekitar yang membantu dalam pengamanan area sekitar," ujar Aipda Adi.
Meskipun kebakaran berhasil dipadamkan dalam waktu yang cepat, mobil tersebut mengalami kerusakan yang cukup parah. Tidak ada laporan mengenai korban jiwa dalam kejadian ini.

Evakuasi dilakukan dengan tertib dan terkendali, memastikan tidak adanya bahaya lanjutan yang bisa terjadi. Petugas juga menyelidiki penyebab pasti dari kebakaran tersebut untuk memastikan keamanan di tempat kejadian.

Halaman:

Editor: Erwin Abdillah

Sumber: Humas Polres Wonosobo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x