Pemkab Wonosobo Ekspose Hasil Capaian Kinerja Pemerintahan untuk Transparansi dan Akuntabilitas

- 28 Februari 2024, 23:49 WIB
penyusunan Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) dan Laporan Penyelenggaraan Pemerintah Daerah (LPPD) 2023, Rabu, 28 Februari 2024, di Ruang Mangoenkoesoemo Setda.
penyusunan Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) dan Laporan Penyelenggaraan Pemerintah Daerah (LPPD) 2023, Rabu, 28 Februari 2024, di Ruang Mangoenkoesoemo Setda. /Dinas Kominfo Wonosobo

Sementara itu, dalam LPPD, pemerintah daerah menyoroti berbagai kegiatan dan program yang terkait peningkatan kualitas penyelenggaraan pemerintahan dan pelayanan publik. 

“Pendapatan Daerah Tahun Anggaran 2023 setelah perubahan APBD terealisasi sebesar 98,97%. Pendapatan Asli Daerah Tahun Anggaran 2023 setelah perubahan APBD terealisasi sebesar 97,34%. Rencana Belanja Daerah Tahun Anggaran 2023 setelah Perubahan terealisasi sebesar 95,29%. Sementara itu, SiLPA Tahun Anggaran 2023 sebesar 97.969.365.539 Rupiah, yang berasal dari realisasi pendapatan, dikurangi realisasi belanja, ditambah pembiayaan netto,” detail Andang.

Disisi lain, capaian kinerja ekonomi dan kesejahteraan atau capaian kinerja makro sebagian menunjukkan perkembangan yang positif dari tahun 2022 ke 2023. Indeks Pembangunan Manusia mengalami peningkatan, dari 68,89 ditahun 2022 menjadi 70,18 ditahun 2023. Angka kemiskinan mengalami penurunan dari 16,17% ditahun 2022 menjadi 15,58% ditahun 2023. Demikian pula angka pengangguran yang pada tahun 2022 sebesar 5,01%, mengalami penurunan menjadi 4,95% ditahun 2023.

Baca Juga: Kantor Imigrasi Wonosobo Buka Layanan Paspor di Purworejo Expo 2024, Mulai 1 Maret

Selain itu, Andang memaparkan kinerja Standar Pelayanan Minimal (SPM) secara keseluruhan mengalami peningkatan. Urusan Pendidikan meningkat dari 96% ditahun 2022 menjadi 100% ditahun 2023, Urusan Kesehatan meningkat dari 89% ditahun 2022 menjadi 96,01% ditahun 2023, Urusan Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang, Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman, serta Sosial dapat mempertahankan kinerjanya dengan capaian 100% ditahun 2022 dan 2023, dan capaian Urusan Trantibumlinmas meningkat dari 99% ditahun 2022 menjadi 99,64% ditahun 2023.

“Capaian kinerja MCP Korsupgah KPK meningkat pada 5 dari 8 aspeknya, sedangkan capaian pada 3 aspek mengalami penurunan dari tahun 2022 ke tahun 2023, yakni pada aspek Pelayanan Terpadu Satu Pintu, Manajemen ASN, dan Optimalisasi Pajak Daerah,” tambah Setda.

Selanjutnya, kinerja persepsi kualitas pelayanan publik yang tercermin dalam Indeks Kepuasan Masyarakat (IKM) terus mengalami peningkatan sejak tahun 2020 hingga tahun 2023. “Capaian yang sudah baik ini sepatutnya menjadi motivasi bagi kita semua, untuk terus memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, sehingga diharapkan akan bermuara kepada kepuasan dan kesejahteraan masyarakat,” tutup Andang.

Baca Juga: Mini Soccer Jurnalis Wonosobo Lawan Forkopimda Meriahkan Momentum Hari Pers 2024, Ini Pemenangnya

Hal senada juga disampaikan Bupati Wonosono Afif Nurhidayat ,  dari data-data capaian tahun 2023 ini, semua mendapatkan pembelajaran dan catatan yang akan menyempurnakan jalannya roda pemerintahan ke depan.

“Sudah sepatutnya kemauan untuk mengevaluasi capaian atas urusan yang diampu masing-masing dan dapat ditindaklanjuti dengan strategi yang efektif dan efisien. Dengan demikian, sesarengan kita mampu mbangun daerah, dan mewujudkan Wonosobo yang berdaya saing, maju, dan sejahtera,”ungkapnya. 

Halaman:

Editor: Erwin Abdillah

Sumber: Dinas Kominfo Wonosobo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah