Berapa Syarat Nilai TOEFL dan IELTS Minimal untuk Mendaftar LPDP? Berikut Daftarnya

- 25 Januari 2023, 19:50 WIB
Ingin Lolos Beasiswa LPDP 2023? Berikut syarat nilai sertifikat Bahasa Inggris TOEFL dan IELTS-nya
Ingin Lolos Beasiswa LPDP 2023? Berikut syarat nilai sertifikat Bahasa Inggris TOEFL dan IELTS-nya /Ekrulila/pexels.com

 

KABAR WONOSOBO - Pendaftaran beasiswa LPDP (Lembaga Pengelola Dana Pendidikan) 2023 tahap 1 resmi dibuka hari ini, Rabu, 25 Januari 2023.

Salah satu syarat mendaftar LPDP adalah harus memiliki sertifikat kemampuan Bahasa inggris dengan nilai yang memadai.

Berapa skor sertifikat Bahasa Inggris yang harus dimiliki untuk mendaftar LPDP? Simak ketentuannya di artikel ini.

Baca Juga: Beasiswa YVDMI 2023 untuk Mahasiswa UNNES Dibuka Hingga Maret 2023, Catat Syarat dan Berkasnya!

Beasiswa LPDP adalah beasiswa pascasarjana di bawah naungan Kementerian Keuangan (Kemenkeu) untuk masyarakat Indonesia memberikan pembiayaan secara penuh sekaligus uang saku.

Beasiswa LPDP menyediakan beasiswa untuk program Magister (S2) dan Doktoral (S3) baik kampus dalam maupun luar negeri.

Salah satu persyaratan khusus adalah sertifikat kemampuan bahasa inggris dari lembaga terverifikasi. Lalu berapa nilai yang dipersyaratkan dan jenis sertifikat yang bisa digunakan?

Baca Juga: Daftar 18 Beasiswa yang Dibuka untuk Mahasiswa UNNES

Inilah informasi lengkapnya seperti dilansir dari situs resmi LPDP.

Untuk program beasiswa reguler dan parsial wajib memiliki dokumen sertifikat kemampuan bahasa Inggris yang diterbitkan paling lambat pada 2 (dua) tahun terakhir dari tahun pendaftaran beasiswa oleh ETS (www.ets.org), PTE Academic (www.pearsonpte.com), atau IELTS (www.ielts.org) dengan ketentuan sebagai berikut:

1. Pendaftar program Magister Dalam Negeri skor minimal kemampuan bahasa Inggris TOEFL® ITP 500, TOEFL® iBT 61, PTE Academic 50; atau IELTS™ 6,0.

2. Pendaftar program Magister Luar Negeri skor minimal kemampuan bahasa Inggris TOEFL iBT® 80; PTE Academic 58; atau IELTS™ 6,5.

Baca Juga: Daftar 18 Beasiswa yang Dibuka untuk Mahasiswa UNNES

3. Pendaftar program Doktor Dalam Negeri, skor minimal kemampuan bahasa Inggris TOEFL® ITP 530, TOEFL® iBT 70, PTE Academic 50; atau IELTS™ 6,0.

4. Pendaftar program Doktor Luar Negeri, skor minimal kemampuan bahasa Inggris TOEFL iBT® 94; PTE Academic 65; atau IELTS™ 7,0.

5. Sertifikat TOEFL ITP yang berlaku harus berasal dari lembaga resmi penyelenggara tes TOEFL ITP di Indonesia.

Baca Juga: PBNU Buka Beasiswa Kuliah Fully Funded ke China, Simak Syarat dan Cara Pendaftarannya

Untuk beasiswa Perguruan Tinggi Utama Dunia (PTUD) calon penerima beasiswa harus memiliki dokumen sertifikat kemampuan bahasa Inggris yang diterbitkan paling lambat pada 2 (dua) tahun terakhir dari tahun pendaftaran beasiswa oleh ETS (www.ets.org), PTE Academic (www.pearsonpte.com), atau IELTS (www.ielts.org) dengan ketentuan sebagai berikut:

1. Pendaftar program magister luar negeri, skor minimal kemampuan bahasa Inggris TOEFL iBT 80; PTE Academic 58; atau IELTS 6,5.

2. Pendaftar program Doktor luar negeri skor minimal kemampuan bahasa Inggris TOEFL iBT® 94; PTE Academic 65; atau IELTS 7,0.

Baca Juga: Beasiswa LPDP 2023 Resmi Dibuka, Simak Syarat, Cara Pendaftaran dan Link Pendaftaran Di Sini

Buat calon mahasiswa yang hendak mendaftarkan diri bisa menyiapkan dokumen kemampuan bahasa inggris tersebut mulai dari sekarang.

Untuk informasi lainnya bisa dilihat memalui situs resminya pada https://lpdp.kemenkeu.go.id/

Editor: Agung Setio Nugroho

Sumber: LPDP


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x