Zonasi SMA Negeri di Wonogiri Jawa Tengah untuk PPDB Tahun 2023-2024, Ada 13 Sekolah!

- 13 Juni 2023, 11:49 WIB
Daftar zonasi di Kabupaten Wonogiri Jawa Tengah untuk PPDB SMA Tahun 2023-2024.
Daftar zonasi di Kabupaten Wonogiri Jawa Tengah untuk PPDB SMA Tahun 2023-2024. /smkn2wonogiri.sch.id/

KABAR WONOSOBO - Telah ditetapkan pada 15 Mei 2023 lalu, pembagian wilayah zonasi di Kabupaten Wonogiri, Jawa Tengah merupakan bagian dari proses Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Tahun 2023/2024. Mengingat bahwa zonasi menjadi salah satu jalur yang diberlakukan menjadi salah satu jalur masuk PPDB Tahun 2023/2024 di tingkat SMA, SMK, dan sederajat. 

Dalam proses penerimaan peserta didik baru di tingkat sekolah lanjutan atas maupun kejuruan, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Provinsi Jawa Tengah telah memberi regulasi atau peraturan khusus. Tertuang dalam Petunjuk Teknis Penyelenggaraan PPDB SMAN & SMKN Prov. Jateng TA 2023/2024, jalur zonasi menjadi salah satu jalur masuk yang dapat dipilih oleh calon siswa baru. 

Sementara itu, sebelumnya pada 15 Mei 2023 Ketua Disdikbud Jawa Tengah juga telah menyetujui pembagian wilayah zonasi di seluruh Provinsi Jawa Tengah untuk PPDB SMA Negeri Tahun 2023/2024. Peraturan tersebut tertuang dalam SK Penetapan Wilayah Zonasi PPDB SMA Negeri Prov Jateng Tahun Ajaran 2023/2024 yang dirilis secara resmi pada 16 Mei 2023.

Baca Juga: Cek Wilayah Zonasi Kabupaten Sragen Jawa Tengah untuk PPDB SMA Tahun Ajaran 2023-2024 di Sini

Dalam regulasi mengenai pembagian wilayah zonasi tersebut bertujuan sebagai acuan yang dapat digunakan oleh calon murid maupun wali murid di wilayah terkait, misalnya di Kabupaten Wonogiri, untuk memilih sekolah atau satuan pendidikan tujuan dalam PPDB SMA Tahun 2023/2024 ini. Sebab, di antara satu wilayah dan wilayah lain di Kabupaten Wonogiri diharuskan mendaftar ke satuan pendidikan atau sekolah yang mencatut nama wilayah mereka. 

Misalnya, wilayah Kecamatan Wonogiri, Ngadirojo, Selogiri, Wuryatoro, Manyaran, Nguter yang masuk wilayah Sukoharjo, serta Jatiyoso dan Jatipuro yang masuk wilayah Karanganyar, diperbolehkan untuk mendaftar ke SMA Negeri 1 Wonogiri di PPDB SMA Tahun 2023/2024 melalui jalur zonasi. 

Berikut ini adalah rincian pembagian wilayah zonasi di Kabupaten Wonogiri, Jawa Tengah untuk PPDB SMA Tahun 2023/2024 yang telah ditetapkan Disdikbud Jawa Tengah pada 15 Mei 2023 lalu. 

Halaman:

Editor: Khaerul Amanah

Sumber: pdkjateng.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x