Sinopsis Novel Kim Ji Yeon Lahir Tahun 1982 dari Cho Nam Joo: Parahnya Patriarki di Korea Selatan

- 30 September 2023, 21:24 WIB
Jung Yu Mi jadi pemeran utama di film adaptasi novel Kim Ji Yeong Lahir Tahun 1982 karya Cho Nam Joo yang kritik patriarki di Korea Selatan. 
Jung Yu Mi jadi pemeran utama di film adaptasi novel Kim Ji Yeong Lahir Tahun 1982 karya Cho Nam Joo yang kritik patriarki di Korea Selatan.  /Dok. Korean Council Film/

KABAR WONOSOBO - Tak jauh berbeda dengan di Indonesia, patriarki masih menjadi masalah yang kental di Korea Selatan. Setidaknya, hal tersebut yang digambarkan oleh Cho Nam Joo melalui novel Kim Ji Yeong Lahir Tahun 1982. Terbit perdana pada tahun 2016 silam, novel yang telah diadaptasi ke layar lebar dengan Jung Yu Mi dan Gong Yoo sebagai pemeran utama tersebut mendapatkan kritik luar biasa.

Dilansir oleh tim redaksi Kabar Wonosobo melalui laman Billboard, masalah patriarki di Korea Selatan memang masih menjadi hal yang dibicarakan. Beberapa idol Kpop yang ketahuan membaca buku yang menyinggung adanya kesenjangan di antara laki-laki dan perempuan tersebut bahkan sempat mendapatkan kebencian.

Pada 2018 ketika Kim Ji Yeong Lahir Tahun 1982 sedang naik daun, beberapa pihak menyatakan tak lagi mendukung artis Kpop yang membaca novel Cho Nam Joo tersebut. Beberapa idol Kpop seperti Irene Red Velvet hingga RM BTS turut mendapat kecaman dari publik Korea Selatan karena membaca buku tersebut. Lalu, kenapa Kim Ji Yeon Lahir Tahun 1982 menjadi salah satu buku yang paling fenomenal di Korea Selatan, hingga dialihbahasakan oleh Gramedia Pustaka Utama pada 2019 tersebut?

Cho Nam Joo sukses membeberkan kejamnya patriarki lewat Kim Ji Yeong

Baca Juga: Novel Indonesia Ini Gunakan Perempuan Kuat Jadi Tokoh Utama: Ada Gadis Kretek

Cho Nam Joo merilis Kim Ji Yeong Lahir Tahun 1982 sebagai novel ketiga miliknya. Karakter utama dalam novel ini adalah sosok Kim Ji Yeong, seorang ibu rumah tangga yang tidak bekerja dan menjadi ibu rumah tangga. Kim Ji Yeong adalah seorang ibu rumah tangga biasa, Cho Nam Joo tidak menambahkan hal-hal lain terkait latar belakang karakter tersebut.

Melalui sosok Kim Ji Yeong di buku Kim Ji Yeong Lahir Tahun 1982, Cho Nam Joo berusaha menghadirkan buruknya patriarki dari sosok perempuan biasa. Alih-alih menyelami buruknya patriarki di lingkungan lain, Cho Nam Joo menyoroti patriarki yang sering dijumpai di lingkup-lingkup kecil, seperti rumah tangga, pertemanan, hingga pekerjaan.

Melalui narasi yang ditulisnya, Cho Nam Joo menggambarkan perlakuan buruk yang diteirma Kim Ji Yeong, yang sayangnya telah dianggap biasa. Salah satu kalimat Cho Nam Joo yang cukup menyentil ada pada cuplikan novel ini:

“Namun, hari itu Kim Ji Yeong dimarahi ayahnya. Kenapa ia harus kursus di tempat sejauh itu? Kenapa ia berbicara kepada sembarangan orang? Kenapa ia memakai rok sependek itu? Ia harus banyak belajar. Ia harus berhati-hati, harus berpakaian pantas, harus bersikap pantas. Ia harus menghindari jalan yang berbahaya, waktu yang berbahaya, dan orang yang berbahaya. Kalau ia sampai tidak sadar dan tidak menghindar, maka ia sendiri yang salah.”

Baca Juga: Sinopsis dan Review Novel Saman - Ayu Utami: Hebohkan DKJ Tahun 1998 Silam

Halaman:

Editor: Khaerul Amanah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x