Masih Belum Tampak Bertato, Ini Alasan Suga BTS Tak Buat Tato

15 Oktober 2022, 13:03 WIB
Min Yoongi alias Suga jadi member grup K-pop BTS yang diketahui masih bersih dari tato. /Instagram/ @7fates_chakho/7 Fates CHAKHO

KABAR WONOSOBO― Menandai perilisan album debut ke-9 tahun di industri K-pop, member BTS kompak menunjukkan tato baru mereka.

BTS sendiri merupakan grup K-pop asuhan Big Hit Music yang debut tahun 2013 lalu dengan tujuh member.

Mereka adalah Kim Namjoon alias RM, Jin, Suga atau Min Yoongi, J-Hope atau Jung Hoseok, Jimin, Taehyung atau V, dan Jungkook.

Baca Juga: Suga BTS Sering 'Dilamar' ARMY, Jungkook Jawab Begini

Kompak membuat tato angka “7”, para member BTS juga membagikan kepada ARMY melalui media sosial mereka.

Seperti Jin yang menunjukkan tato baru di bagian punggung hingga Jungkook di bagian belakang telinga.

Satu-satunya member BTS yang hingga artikel ini ditulis masih belum menunjukkan tato satu pun adalah Suga.

Baca Juga: Member BTS Mulai Pamer Tato Baru, Ini Alasan Suga Tetap 'Bersih'

Idol K-pop pentolan grup BTS bernama lengkap Min Yoongi tersebut memang diketahui masih “bersih” dari tato.

Pelantun Daechwita tersebut bahkan disebut masih konsisten sejak tahun 2016 setelah memberikan pendapat mengenai tato.

Dilansir oleh Kabar Wonosobo melalui laman Koreaboo, penyanyi sekaligus penulis lirik lagu dan komposer tersebut pertama menyatakan pendapatnya mengenai tato pada 2016 silam.

Baca Juga: ARMY! Simak Tutorial Ini untuk Vote BTS di AMAs 2022

Suga atau yang juga memiliki nama panggung Agust D untuk promosi album solonya tersebut pertama kali menyatakan hal tersebut ketika wawancara bersama majalah Grazia.

“Dulu saya ingin punya satu, tapi begitu masuk usia 20-an, saya tidak menginginkannya lagi,” ungkap Suga.

Pemilik nama lengkap Min Yoongi tersebut juga menyebut nama Pharell Williams yang menghapus seluruh tatonya.

Hal tersebut cukup memengaruhi keputusan Suga.

Baca Juga: BTS Yet to Come in Busan Concert Gratis Live Streaming, Weverse Siapkan 8 Subtitle untuk ARMY

“Saya ingin melakukan pekerjaan amal, jadi punya tato mungkin tidak akan begitu bagus,” sambung pelantun Daechwita tersebut.

“Jadi, saya menahan diri,” pungkasnya.

BTS sendiri sudah memiliki dua personil yang dikenal memiliki tato paling terkenal, yaitu Jimin dan Jungkook.

Baca Juga: Rundown Konser BTS Yet to Come in Busan 15 Oktober 2022, Lengkap dengan Tutorial dan Link Live Streaming

Jimin dan Jungkook bahkan telah memiliki banyak tato jauh sebelum tato kompak para member BTS di ulang tahun debut ke-9 mereka.

Di Korea Selatan sendiri, tato masih menjadi isu kontroversial lantaran dikaitkan dengan aktivitas kriminal. Namun, bukan perbuatan ilegal jika memilikinya.

Tato akan menjadi ilegal jika dilakukan oleh seniman yang tidak memiliki lisensi medis.

Baca Juga: Link Live Streaming BTS Yet to Come in Busan Concert - Gratis via Weverse

Hukum di Korea Selatan sendiri mensyaratkan seniman tato memiliki lisensi praktisi medis yang berkualitas.

Jungkook BTS menjadi salah satu idol yang berani mendobrak stigma negatif melalui tato yang melekat di tubuhnya.

Idol lain seperti member Jimin BTS, Mino Winner, B.I eks member iKon, dan solois Hyuna serta Chaeyoung TWICE juga berani tampil dengan tato mereka.

Baca Juga: Tutorial Live Streaming Konser BTS 'Yet To Come in Busan' Live di Weverse, ARMY Wajib Ikuti!

Meskipun mengaku bahwa kegiatan amal yang ingin ia lakukan membuatnya menahan diri untuk tidak memiliki tato, Suga menyatakan bahwa ada kemungkinan pemikiran tersebut berubah.

Namun, ARMY sepertinya wajib menunggu lantaran pasca wawancara tahun 2016 silam, pelantun “Yet to Come” tersebut belum nampak bertato.***

Editor: Khaerul Amanah

Tags

Terkini

Terpopuler