Hakim Memutuskan Johnny Depp Menang di Persidangan Kasus Defamasi Lawan Amber Heard

- 2 Juni 2022, 20:14 WIB
Putusan final hakim menyatakan Johnny Depp menang telak atas Amber Heard dalam kasus pencemaran nama baik.
Putusan final hakim menyatakan Johnny Depp menang telak atas Amber Heard dalam kasus pencemaran nama baik. /Tangkap layar YouTube/Entertainment Tonight

KABAR WONOSOBO - Akhirnya hakim persidangan memberikan keputusan final atas kasus defamasi antara Johnny Depp dan Amber Heard dalam putusan sidang.

Aktor Pirates of the Caribbean ini menang telak dalam persidangan melawan mantan istrinya Amber Heard dalam persidangan yang berjalan selama enam pekan.

Hakim memutuskan bahwa Amber Heard harus membayar ganti rugi sebesar 15 juta dolar AS pada Johnny Depp.

Baca Juga: Ashanty Unggah Foto Pemotretan Tampil Bak Princess, Banjir Pujian Netizen

Sedangkan Johnny Depp hanya harus membayar ganti rugi kepada Amber Heard sebesar 2 juta dolar AS, seperti dilansir Kabar Wonosobo dari Reuters, 2 Juni 2022.

Kasus ini berawal ketika pemeran Jack Sparrow dalam saga film Pirates of the Caribbean itu menuntut Amber Heard sebesar 50 juta dolar AS.

Johnny Depp mengatakan mantan istrinya telah mencoreng nama baiknya ketika Amber Heard mengklaim telah menjadi korban KDRT dalam artikel yang ditulisnya di The Washington Post.

Baca Juga: Atalia Praratya dan Ridwan Kamil Pamit Pulang Tanpa Eril: Kita Bertemu Lagi Cepat atau Lambat

Mengetahui hal tersebut tentu Amber Heard tidak terima, lantas dia balas menuntut Johnny Depp sebesar 100 juta dolar AS.

Amber Heard mengatakan bahwa Johnny Depp mantan suaminya itulah yang telah mencemarkan nama baiknya karena menyebut dirinya pembohong.

Dalam proses sidang yang telah berjalan enam pekan ini, Johnny Depp membantah pernah memukul Amber Heard atau perempuan lain.

Baca Juga: Atalia Praratya Tulis Pesan untuk Eril Anak Ridwan Kamil: Mama Lepaskan Kamu

Justru Johnny Depp gantian membalik dugaan tersebut dan mengatakan Amber Heard yang melakukan kekerasan dalam hubungan rumah tangga mereka.

Mendengarkan putusan hakim yang menyatakan bahwa Johnny Depp tidak bersalah setelah enam pekan sidang ini, dia pun merasa senang.

"Para hakim mengembalikan hidupku, saya sangat bersyukur," kata Johnny Depp.

Baca Juga: Lagi, Pria Bersenjata Tembaki Gedung Medis Tulsa Oklahoma AS

"Yang terbaik akan datang dan babak baru akhirnya dimulai, kebenaran takkan akan mati" imbuhnya.

Terlihat Amber Heard yang duduk di antara dua pengacaranya sangat kecewa ketika vonis hakim dibacakan.

Dalam pernyataan, Amber Heard merespon bahwa dia sangat kecewa atas hasil persidangan.

Baca Juga: Dikta Umumkan Keluar dari Yovie and Nuno, Pilih Bermusik dengan Lagu Sendiri

"Saya sedih karena segunung barang bukti masih belum cukup untuk menghadapi kuasa dan pengaruh besar dari mantan suamiku," ucap Amber Heard.

"Saya lebih kecewa pada putusan ini dan untuk perempuan lain, ini sebuah kemunduran," tandasnya.***

Editor: Arum Novitasari

Sumber: Reuters


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah