Cuma Jadi Cameo, Namgoong Min Kuasai Aktor Paling Dicari Berkat Taxi Driver Season 2

6 April 2023, 14:46 WIB
Kemunculan Namgoong Min di episode 9 drama Korea Taxi Driver Season 2 yang juga dibintangi Lee Je Hoon sebagai Kim Do Ki. /Instagram/ @sbsdrama.official/

KABAR WONOSOBO - Aktor Korea Selatan, Namgoong Min, sempat membuat heboh dengan kabar bergabungnya ia ke proyek drama anyar Lee Je Hoon, yaitu Taxi Driver Season 2. Muncul di episode 9, Namgoong Min bahkan sukses menjadi aktor yang paling banyak dicari kendati ia hanya muncul sebagai cameo. 

Cerita singkat Taxi Driver Season 2

Baca Juga: Link Nonton Taxi Driver Season 2 Sub Indo, Lengkap dengan Sinopsis dan Daftar Pemain

Taxi Driver Season 2 melanjutkan kisah sebuah kelompok bernama Rainbow Taxi, yaitu sebuah tim yang menjual jasa membalas dendam yang beranggotakan Kim Do Ki, Jang Sung Chul, Ahn Go Eun, Choi Kyung Goo, dan Park Ji Eon. Kelimanya sendiri merupakan anggota Rainbow Taxi yang kembali bersatu selepas berpisah beberapa tahun lamanya.

Season 2 Taxi Driver kembali menceritakan mengenai Do Ki (Lee Je Hoon) hingga Go Eun (Pyo Ye Jin) yang menjalankan misi balas dendam demi membantu klien mereka. Hingga kemudian, datanglah On Ha Joon (Shin Jae Ha) yang menyamar sebagai seorang supir taksi di perusahaan taksi milik Jang Sung Chul (Kim Eui Sung), pemilik dari jasa Rainbow Taxi tersebut.

Sosok On Ha Joon tersebut lah yang merupakan bagian dari musuh asli tim Taxi Pelangi yang digawangi Do Ki, Go Eun, Sung Chul, Kyung Hoo, dan Ji Eon. Diperankan oeh Shin Jae Ha, sosok Ha Joon merupakan bagian dari sebuah organisasi yang akhirnya memburu tim Taxi Pelangi.

Taxi Driver Season 2 sendiri kembali ditulis oleh aktor, sutradara, dan penulis naskah skenario Oh Sang Ho. Ia juga merupakan penulis naskah musim pertama drama Korea bergenre aksi, thriller, dan misteri ini. Oh Sang Ho sendiri sebelumnya merupakan penulis naskah film Fabricated City yang dibintangi Ji Chang Wook. Sementara itu, untuk penyutradaraan Taxi Driver Season 2 sendiri dipercayakan kepada Lee Dan.

Baca Juga: Taxi Driver Season 2: Sinopsis, Daftar Pemain, dan Link Nonton Legal Lengkap dengan Sub Indo

Profil Namgoong Min

Taxi Driver Season 2 memunculkan cameo yang tidak kalah mencuri perhatian, yaitu Namgoong Min lewat perannya sebagai pengacara publik bernama Cheon Ji Hun. Cheon Ji Hun sendiri merupakan karakter yang diperankan Namgoong Min di drama SBS, One Dollar Lawyer. 

Namgoong Min merupakan aktor Korea Selatan yang belum lama ini melangsungkan pernikahan dengan model, Jin A Reum. Ia merupakan salah satu jajaran aktor top Korea Selatan yang kini telah masuk ke usia 40-an. 

Kemunculan Namgoong Min di drama Taxi Driver Season 2 menandai penampilan ketiganya bersama Lee Je Hoon. Sebelumnya, Lee Je Hoon merupakan cameo di drama Hot Stove League dan One Dollar Lawyer yang dibintangi Namgoong Min. 

Baca Juga: LINK NONTON Taxi Driver Season 2 Sub Indo, Legal BUKAN Drakorindo, Rebahin, Drakorcute

Cuma jadi cameo, Namgoong Min sabet 'aktor paling banyak dicari'

Kemunculan Namgoong Min di episode 9 drama Korea Taxi Driver Season 2 cukup mencuri perhatian. Kendati tidak muncul secara penuh di seluruh episode 9 tersebut, Namgoong Min rupanya juga menjadi bahan pembicaraan. 

Dilansir oleh Kabar Wonosobo melalui laman Soompi, Namgoong Min hanya muncul sebentar sebagai cameo di Taxi Driver Season 2 bahkan juga membuat namanya berada di jajaran 10 besar 'aktor paling banyak dicari minggu ini', termasuk bersama Lee Je Hoon yang jadi pemeran utama drama Korea tersebut. 

Lee Je Hoon dan Namgoong Min sendiri berada di urutan pertama dan kedua deretan aktor yang paling banyak dibincarakan selepas penayangan episode 9 drama Taxi Driver Season 2. Sementara itu, Shin Jae Ha yang juga andil di drama produksi SBS tersebut berada di urutan nomor 4. 

Baca Juga: Pengacara One Dollar Lawyer akan Tampil sebagai Cameo di Taxi Driver 2, Penasaran Seperti Apa?

Daftar aktor dan aktris lainnya juga masuk ke dalam list tersebut, misalnya Shin Ye Eun di posisi ketiga lewat The Secret Romantic Guesthouse. Diikuti Cho Seung Woo lewat drama Divorce Attorney Shin di posisi kelima. 

Posisi selanjutnya diisi oleh Ahn Jae Hyun dan Baek Jin Hee lewat drama The Real has Come!, Lee Ji Ah melalui drama Korea Pandora: Beneath the Paradise, Jang Dong Yoon melalui Oasis, dan Park Hyung Sik di drama Our Blooming Youth.

Ikuti Artikel Kami Selengkapnya di Google News.***

Editor: Khaerul Amanah

Sumber: Soompi Viu

Tags

Terkini

Terpopuler