Siapa itu Abby Anderson yang akan Muncul di Serial The Last of Us Season 2, Apakah Dia Baik atau Jahat?

7 April 2023, 14:11 WIB
Sosok Abby Anderson Bersama dengan ayahnya Dokter Anderson /Tangkapan Layar PS4/

 

KABAR WONOSOBO - The Last of Us, serial berisi sembilan episode yang semua episodenya selalu memiliki rating tinggi pada setiap penayangannya kini menjadi salah satu serial yang ditunggu penonton pada setiap episodenya. 

Setelah usai musim pertamanya, tentunya banyak penonton menanti bagaimana kelanjutan hidup dari karakter-karakter yang tersisa pada musim keduanya nanti.

The Last of Us menceritakan Joel (Pedro Pascal) dan Ellie (Bella Ramsey) mengarungi dunia pasca apokaliptik akibat virus jamur Cordyceps yang berhasil melumpuhkan kehidupan umat manusia dan menewaskan sebagian besar populasi dunia.

Baca Juga: Berikut Beberapa Karakter yang akan Kembali Hidup pada Serial The Last of Us Season 2

Akhirnya keduanya berhasil kembali ke Jackson County untuk menetap bersama adik dari Joel, Tommy (Gabriel Luna) dan istri dari Tommy, Maria yang diperankan oleh Rutina Wesley.

Nantinya apabila adaptasi yang dilakukan oleh HBO dan Naughty Dog untuk The Last of Us Season 2 sama dengan versi gimnya pada Part 2, maka akan hadir karakter utama lain yang akan menjadi fokus cerita The Last of Us Season 2.

Pada akhir episode sembilan diman Joel menembak mati seorang Dokter bedah untuk menyelamatkan Ellie menjadi sumber masalah utama pada The Last of Us Season 2 nantinya.

Baca Juga: The Last of Us: Daftar Perbaikan Adegan yang Lebih Baik dari Versi Gimnya

Dokter bedah yang pada versi gimnya dikenal dengan nama Dokter Anderson tewas. Ia yang memiliki anak nantinya anaknya tersebut akan memburu Joel dan menuntut balas atas kematian ayahnya.

Namun belum dapat dipastikan apakah Dokter Anderson pada The Last of Us Season 2 akan kembali diperankan oleh Darren Dolynski atau artis lain.

Anak dari Dokter Anderson sendiri bernama Abby Anderson yang merupakan mantan prajurit Firefly seperti Joel namun berbeda zona karantina.

Baca Juga: The Last of Us: 5 Perbedaan Sosok Joel Versi Gim dan Versi Serial HBO

Nantinya Abby akan memburu Joel bersama kawanannya sesama mantan prajurit Firefly. Salah satu karakter yang nanti akan membantu Abby adalah Owen.

Jadi dapat disimpulkan Abby Anderson merupakan campuran karakter Protagonis dan Antagonis. Protagonis disini dimaksudkan sebenarnya dia tidak jahat dan hanya menuntut balas atas kematian ayahnya.

Antagonisnya sendiri dikarenakan nantinya  Abby membunuh karakter utama dari serial The Last of Us.

Baca Juga: SPOILER The Last of Us Season 2: Musuh Baru Ellie dan Joel, Infected Ini Siap Muncul

Namun hingga artikel ini diterbitkan, belum diketahui artis yang akan memerankan Abby dan Owen pada The Last of Us Season 2. Tetapi penonton telah diberikan tampilan dari pengisi suara Abby versi gim.

Artis tersebut adalah karakter asisten dari Dokter Anderson pada episode sembilan serial The Last of Us.

Ikuti Selengkapnya Artikel Kami di Google News.***

 

Editor: Agung Setio Nugroho

Sumber: HBO

Tags

Terkini

Terpopuler