Meski Tersandung Kontroversi, Snowdrop Selamatkan Keuangan JTBC

- 7 Januari 2022, 12:00 WIB
Snowdrop Jisoo BLACKPINK dan Jung Hae In selamatkan JTBC
Snowdrop Jisoo BLACKPINK dan Jung Hae In selamatkan JTBC /Instagram/ @jtbcdrama

KABAR WONOSOBO― Tersandung kontroversi penyelewengan sejarah, Snowdrop justru berhasil 'selamatkan' keuangan JTBC.
Dilansir oleh Kabar Wonosobo melalui laman Kbizoom, drama Korea yang dibintangi Jisoo BLACKPINK dan Jung Hae In tersebut menaikkan nilai saham JContentree sebesar 15%.
JContentree merupakan perusahaan induk Climax Studio, produser serial Hellbound Netflix dan Snowdrop.

Baca Juga: Ini Alasan JTBC Sulit Hentikan Snowdrop, dari Kerjasama Disney Plus hingga Investor China
Sebelum penayangan, Snowdrop sempat tersandung kontroversi hingga berakhir dengan kemunculan 'Petisi pembatalan Snowdrop'.
Penyebab kontroversi tersebut seperti adanya tudingan penyelewengan sejarah melalui romantisasi An Gi Bu (Badan Keamanan Nasional/NSA), hingga penggunaan figure asli untuk inspirasi tokoh.
Kendati demikian, Pengadilan Distrik Seoul Barat telah memberikan putusan akhir.
Pengadilan Distrik Seoul Barat menolak pengajuan 'Petisi pembatalan Snowdrop'.
Snowdrop merupakan drama Korea yang menceritakan mengenai seorang mata-mata Korea Utara (Jung Hae In) yang jatuh cinta dengan putri komandan An Gi Bu (Jisoo BLACKPINK).

Baca Juga: Fakta An Gi Bu, Badan Keamanan Nasional yang Buat Publik Korea Selatan Ramai Kritik Snowdrop
Permasalahan mulai muncul karena An Gi Bu menjadi salah satu pihak yang berpengaruh ketika gerakan pro demokrasi terjadi.
Gerakan pro demokrasi merupakan titik balik pemerintahan Korea Selatan yang memuncak pada tahun 1987.
Menjadi tahun yang sensitif, Snowdrop dipermasalahkan karena dituding menyelewengkan sejarah.
Selain itu, beberapa karakter diduga menggunakan figure asli sebagai inspirasi.
Jisoo BLACKPINK sebelumnya memerankan karakter Eun Young Cho sebelum diubah menjadi Eun Young Ro.
Perubahan tersebut terjadi karena Eun Young Cho diduga terinspirasi aktivis gerakan pro demokrasi, Chun Young Cho.

Baca Juga: Kisah Aktivis Demokrasi Gwangju Chun Young Cho, Inspirasi Asli Karakter Jisoo BLACKPINK di Snowdrop
Karakter lain yang diduga bermasalah adalah karakter ayah Eun Young Ro yang diperankan Heo Joon Ho.
Selain itu, tudingan romantisasi NSA atau An Gi Bu juga santer terdengar.
Terutama melalui karakter Lee Kang Moo yang diperankan Jang Seung Jo.
Kendati demikian, Snowdrop menjadi favorit dan berhasil selamatkan keuangan JTBC.
Selain itu, menurut data dari Felix Patrol, Snowdrop berhasil menduduki peringkat pertama di 4 negara.
4 negara tersebut adalah Hong Kong, Singapura, Taiwan, dan Korea Selatan sendiri.***

Editor: Khaerul Amanah

Sumber: KBIZoom


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x