4 Tubuh Kenjaku Villain di Jujutsu Kaisen, Ada Ibu Yuji Itadori dan Geto Suguru

- 19 Agustus 2023, 14:07 WIB
Tak hanya Geto dan ibu dari Yuji Itadori, Kenjaku villain utama di anime Jujutsu Kaisen Season 2: Shibuya Incident Arc telah menggunakan beberapa tubuh lain sebagai inang.
Tak hanya Geto dan ibu dari Yuji Itadori, Kenjaku villain utama di anime Jujutsu Kaisen Season 2: Shibuya Incident Arc telah menggunakan beberapa tubuh lain sebagai inang. /Dok. CBR/

Kenjaku dalam wujud Noritoshi Kamo tersebut yang membuat Choso dan Yuji Itadori memiliki hubungan. Choso sendiri adalah lawan dari Yuji di Jujutsu Kaisen Season 2: Shibuya Incident Arc. Keduanya secara langsung melalui Kenjaku adalah saudara. 

Baca Juga: Geto Comeback! 3 Karakter Utama Jujutsu Kaisen Season 2: Shibuya Incident Arc Resmi Diperkenalkan

Kaori Itadori

Ibu dari Yuji Itadori yaitu Kaori Itadori melahirkan sang putra setelah ia menjadi inang baru Kenjaku, Yuji adalah MC di anime Jujutsu Kaisen.
Ibu dari Yuji Itadori yaitu Kaori Itadori melahirkan sang putra setelah ia menjadi inang baru Kenjaku, Yuji adalah MC di anime Jujutsu Kaisen.

Dari empat tubuh yang menjadi inang baru Kenjaku, Kaori Itadori adalah satu-satunya wanita di dalam daftar tersebut. Melalui tubuh Kaori Itadori, Kenjaku tercatat melahirkan Yuji Itadori, karakter sentral di anime Jujutsu Kaisen dengan tujuan yang belum diketahui. Beberapa prediksi menyebut bahwa kekuatan fisik kuat yang dimiliki oleh Yuji Itadori berhubungan dengan fakta bahwa ia lahir setelah Kaori Itadori menjadi wadah baru Kenjaku.

Prediksi tersebut dikuatkan oleh beberapa fakta, salah satunya yaitu kekuatan Yuji Itadori yang tidak langsung tumbang selepas menelan jari Sukuna. Kondisi tersebut terhitung langka sebab Sukuna merupakan kutukan terkuat yang telah hidup sejak ratusan tahun silam. 

Baca Juga: Jujutsu Kaisen Season 2 Episode 5: Benarkah Toji Fushiguro dan Yu Haibara Jadi Penyebab Geto Berubah?

Suguru Geto

Geto Suguru menjadi inang baru Kenjaku dan menjadi salah satu villain utama di anime Jujutsu Kaisen Season 2: Shibuya Incident Arc.
Geto Suguru menjadi inang baru Kenjaku dan menjadi salah satu villain utama di anime Jujutsu Kaisen Season 2: Shibuya Incident Arc.

Suguru Geto adalah mantan murid SMA Jujutsu di tahun yang sama dengan Satoru Gojo dan Shoko Ierie, ia merupakan salah satu penyihir kelas spesial terkuat. Kematian Suguru Geto di Jujutsu Kaisen 0 membuat tubuhnya yang tidak dikremasi diambil alih oleh Kenjaku. Hal tersebut membuat Suguru Geto menjadi inang baru Kenjaku.

Halaman:

Editor: Khaerul Amanah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x