Kehilangan Lisensi Miss Universe Indonesia, Yayasan Puteri Indonesia (YPI): Kami Tidak Lagi Dihormati

- 11 Februari 2023, 21:38 WIB
Laksmi DeNeefe Suardana Puteri Indonesia 2022 dan Miss Universe Indonesia 2022
Laksmi DeNeefe Suardana Puteri Indonesia 2022 dan Miss Universe Indonesia 2022 /Instagram @laksmideneefe

Baca Juga: Mengenal Poppy Capella, 4 Fakta Pemilik Baru Lisensi Miss Universe Indonesia Setelah Lepas dari YPI

Namun, hingga 8 Februari 2023 belum ada update pengumuman yang diterima oleh YPI.

Di saat YPI masih menunggu kabar dari pihak MUO terkait perpanjangan lisensi, pada Rabu pukul 16.30, pihaknya mendapatkan informasi terkait konferensi pers kepemilikan Lisensi Miss Universe Indonesia oleh perusahaan lain.

"Salah satu organisasi di Indonesia mengklaim sebagai pemilik baru lisensi Miss Universe Indonesia, dan 20 menit setelah acara press conference dimulai, tepatnya pukul 16.50, YPI mendapatkan jawaban yang dikirim melalui e-mail bahwa lisensi YPI tidak diperpanjang, yang suratnya dikeluarkan oleh JKN Global, dan bukanlah dari Miss Universe Organization, atau Carlos Capetillo," ujarnya.

Baca Juga: Lepas dari Yayasan Puteri Indonesia (YPI), Lisensi Miss Universe Indonesia Ditikung Perusahaan Ini

Mega merasa terdapat ketidakadilan karena YPI hanya diberikan waktu 3 hari kerja sementara National Direktur negara lain mendapatkan tenggang waktu 5-10 hari.

"Selain itu, kami tidak diberikan format bidding secara proper sedangkan negara lain mendapatkan format bidding secara detail," ujarnya.

Karena tidak ada transparansi dalam proses bidding, YPI menduga terdapat faktor lain yang dominan sehingga menentukan peralihan lisensi Miss Universe Indonesia tersebut.

Baca Juga: Kontroversi R’Bonney Gabriel Miss Universe 2022, Dari Gadis Jorok hingga Kemenangan yang Penuh Tanda Tanya

Halaman:

Editor: Agung Setio Nugroho

Sumber: Instagram @officialputeriindonesia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x