Kronologi Kasus Hepatitis Akut pada Anak dari Inggris Hingga Masuk ke Indonesia

- 6 Mei 2022, 21:00 WIB
Kronologi kejadian hepatitis akut hingga masuk ke Indonesia
Kronologi kejadian hepatitis akut hingga masuk ke Indonesia /who.int
  1. 5 April 2022

WHO mendapat laporan adanya sepuluh anak berumur di bawah sepuluh tahun menderita hepatitis akut di Skotlandia.

Hepatitis akut yang belum diketahui etiologinya tersebut menyerang anak dengan rentang usia sebelas bulan hingga lima tahun.

Baca Juga: Muncul KLB Hepatitis Misterius! Kenali Jenis, Perbedaan dan Cara Penularan Hepatitis A, B, C D dan E

Dari sepuluh kasus tersebut, satu anak menunjukkan gejala pada bulan Januari 2022, sedangkan sembilan anak mengalami gejala sejak Maret 2022. 

Gejala yang dirasakan meliputi jaundice (penyakit kuning), diare, muntah, dan sakit perut.

  1. 8 April 2022

Sebanyak 74 kasus hepatitis akut (termasuk 10 kasus sebelumnya) teridentifikasi di Britania Raya pada tanggal 8 April 2022.

Baca Juga: Gejala dan Cara Pencegahan Hepatitis, Kemenkes RI: Masyarakat Diminta Waspada!

Gejala klinis yang teridentifikasi meliputi peningkatan enzim hati, jaundice, dan gejala gastrointestinal (mual, muntah, tidak nafsu makan).

Sebanyak enam anak bahkan harus melakukan transplantasi hati.

  1. 11 April 2022

Penelitian laboratorium menemukan bahwa hepatitis akut tidak disebabkan oleh virus hepatitis A, B, C, D, dan E.

Halaman:

Editor: Agung Setio Nugroho

Sumber: WHO


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x