Waspada KLB Hepatitis! Kemkes RI Laporkan 3 pasien di Jakarta Meninggal Dunia karena Penyakit Berbahaya Ini

- 3 Mei 2022, 17:30 WIB
Kemkes RI laporkan 3 pasien hepatitis meinggal dunia
Kemkes RI laporkan 3 pasien hepatitis meinggal dunia /Puslatsdmk.kemkes.go.id

 

KABAR WONOSOBO- Berdasarkan surat edaran Kementerian Kesehatan, WHO menerima laporan sepuluh kasus Hepatitis Akut dari Inggris Raya ada tanggal 5 April 2022.

Kasus hepatitis akut yang belum diketahui penyebabnya ini terjadi di Skotlandia Tengah pada anak-anak usia sebelas bulan hingga lima tahun selama periode Januari hingga Maret 2022.

Kejadian hepatitis akut tersebut secara resmi telah dipublikasikan sebagai Kejadian Luar Biasa (KLB) oleh WHO sejak tanggal 15 April 2022.

 Baca Juga: Mengenal Demam Kuning atau Yellow Fever, Penyakit yang Ditetapkan Sebagai Wabah Mematikan di Kenya, Afrika

Kisaran kasus terjadi pada anak usia satu bulan sampai enam belas tahun.  Satu pasien dilaporkan meninggal, sedangkan tujuh belas anak di antaranya memerlukan transplantasi hati.

Gejala klinis pada kasus yang teridentifikasi adalah hepatitis akut dengan peningkatan enzim hati, sindrom jaundice akut (warna kulit menguning), dan gejala gastrointestinal (nyeri perut, diare, dan muntah-muntah).

Melalui akun twitter @KemenkesRI, Kementerian Kesehatan Indonesia meminta masyarakat agar waspada setelah ditemukan tiga pasien hepatitis meninggal dunia di Jakarta.

 Baca Juga: Tragisnya Kehidupan Pamela Anderson Dilecehkan Saat Kecil, Gagal dalam 5 Pernikahan Hingga Kena Penyakit Ini

Halaman:

Editor: Agung Setio Nugroho

Sumber: Twitter @KemenkesRI sehatnegeriku.kemenkes.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x