Cara Membuat Brown Milky Boba atau Boba Gula Aren, Ternyata Sangat Mudah

- 24 September 2021, 23:09 WIB
Ilustrasi brown milky boba.
Ilustrasi brown milky boba. /Pixabay.com
  • 200 gram tepung tapioka
  • 25 gram gula aren atau gula merah
  • 90 ml air

Bahan cair

  • 100 gram gula aren atau gula merah
  • Susu cair
  • 350 ml air

Baca Juga: Resep Roti Pisang Cocok untuk Bantu Diet, Sehat dan Penuhi Asupan Nutrisi

Cara membuat boba

  1. Masak gula dan air dengan api sedang hingga mendidih, kemudian matikan api.
  2. Masukkan tepung tapioka sedikit demi sedikit sambil diaduk menggunakan centong kayu hingga adonan kalis.
  3. Pindahkan adonan ke wadah, lalu beri tepung tapioka.
  4. Bentuk adonan menjadi bulat
  5. Didihkan air dan masukkan adonan yang sudah dibentuk bulat, tunggu dan masak hingga boba mengapung sekitar 15 menit.
  6. Setelah matang tiriskan dan dinginkan di dalam air es.
  7. Masak gula aren dan air dengan hingga mendidih.
  8. Jika kelihatan sudah sedikit mengental, angkat lalu dinginkan.

Baca Juga: Resep Mudah Membuat Dimsum Ayam, Dijamin Enak dan BIkin Nagih

Cara Penyajian:

  1. Tuang 1 sendok makan gula untuk boba ke dalam gelas lalu memiringkan gelas agar sirup dapat menyentuh pinggiran gelas, kemudian
  2. Memasukkan boba kedalam gelas dan tambahkan susu dingin lalu sajikan.

Setelah siap disajikan, bisa dikemas dalam gelas plastik dan disegel lalu disimpan di lemari pendingin atau langsung dinikmati.***

 

Halaman:

Editor: Erwin Abdillah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah