BREAKING NEWS! Gempa 7,5 SR di NTT 14 Desember 2021, Peringatan Dini Tsunami untuk Wilayah Indonesia Timur

- 14 Desember 2021, 11:01 WIB
Gempa bermagnitudo 7,5 SR mengguncang wilayah NTT.
Gempa bermagnitudo 7,5 SR mengguncang wilayah NTT. /Tangkapan layar/BMKG

KABAR WONOSOBO - Telah terjadi gempa di kawasan Nusa Tenggara Timur (NTT) dengan kekuatan magnitudo 7,5 pada Selasa, 14 Desember 2021.

Gempa tersebut berpotensi menimbulkan Tsunami bagi wilayah terdampak, terutama NTT dan Indonesia Timur, termasuk di dalamnya Maluku dan Sulawesi.

BMKG mengeluarkan peringatan dini tsunami untuk wilayah: MALUKU, NTB, NTT, SULSEL, SULTRA.

Baca Juga: BMKG Mencatat Gempa Magnitudo 5,3 Mengguncang Wilayah Jember

berikut pemberitahuan yang dikeluarkan oleh BMKG dan telah disebarluaskan melalui berbagai media baik pemberitaan resmi maupun sosial media.

Gempa Mag:7.5, terjadi pada 14-Desember-2021 10:20:22 WIB

Lokasi:7.59 LS, 122.26 BT (112 km Barat Laut LARANTUKA-NTT), Kedalaman:12 Km

Baca Juga: BMKG Ungkap 28 Gempa Susulan Pasca Gempa Poso 5,4 Magnitudo

Daerah yang berpotensi tsunami berdasarkan pemodelan:
[ Kota/ Kabupaten (Provinsi) - Status Peringatan ]
• SELAYAR (SULSEL) - SIAGA
• PULAU ENDE (NTT) - SIAGA
• FLORES-TIMUR BAGIAN UTARA (NTT) - SIAGA
• PULAU SIKKA (NTT) - SIAGA
• SIKKA BAGIAN UTARA (NTT) - SIAGA
• ENDE BAGIAN UTARA (NTT) - SIAGA
• PULAU LEMBATA (NTT) - SIAGA
• FLORES-TIMUR PULAU ADONARA (NTT) - SIAGA
• MANGGARAI BAGIAN UTARA (NTT) - SIAGA
• NGADA BAGIAN UTARA (NTT) - SIAGA
• LEMBATA BAGIAN UTARA (NTT) - SIAGA
• BUTON (SULTRA) - SIAGA
• ALOR BAGIAN UTARA (NTT) - SIAGA
• BOMBANA (SULTRA) - SIAGA
• MANGGARAI-BARAT BAGIAN UTARA (NTT) - WASPADA
• WAKATOBI (SULTRA) - WASPADA
• BIMA PULAU GILI (NTB) - WASPADA
• MALUKU-TENGGARA-BARAT P.WETAR (MALUKU) - WASPADA
• DOMPU BAGIAN UTARA (NTB) - WASPADA
• BULUKUMBA (SULSEL) - WASPADA
• KENDARI PULAU WATULUMANGO (SULTRA) - WASPADA ***

Editor: Agung Setio Nugroho

Sumber: BMKG


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x