Pantas Tak Pernah Panik, Shin Tae Yong Sanggup Ramal Indonesia Lolos Ke Piala Asia 2023

- 15 Juni 2022, 18:07 WIB
Shin Tae-yong sudah memprediksi jauh-jauh hari bahwa Indonesia akan lolos Piala Asia 2023
Shin Tae-yong sudah memprediksi jauh-jauh hari bahwa Indonesia akan lolos Piala Asia 2023 /Tangkapan layar Instagram @shintaeyong7777

KABAR WONOSOBO - Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong sudah memprediksi timnya lolos Piala Asia 2023 jauh-jauh hari.

Ternyata prediksi tersebut terjadi, Shin Tae-yong membawa Indonesia lolos ke Piala Asia 2023.

Shin Tae-yong mengatakan perjalanan skuad Indonesia lolos ke Piala Asia 2023, sesuai rencananya sebelum berangkat ke Kuwait awal Juni 2022 kemarin.

Baca Juga: Timnas Indonesia Makin Berpeluang Lolos Piala Asia 2023 Usai Palestina Bantai Filipina

"Semua berjalan sesuai rencana, dan hasilnya, kami melaju ke Piala Asia," kata Shin Tae-yong seperti dilansir Kabar Wonosobo dari Antara, 15 Juni 2022.

Menurut Shin Tae-yong, kunci sukses rencananya ada pada kemenangan Indonesia 1-2 atas Kuwait pada pertandingan pembuka Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023.

"Pada kompetisi seperti kualifikasi ini, penting sekali untuk meraih hasil bagus pada laga perdana," ucap Shin.

Baca Juga: Link Streaming Indonesia vs Nepal Dini Hari Ini Kualifikasi Piala Asia 2023

Pelatih asal Korea Selatan ini meyakini mental anak asuhnya semakin terasah berkat kemenangan atas Kuwait itu.

Dirinya juga terus memberikan suntikan motivasi agar skuad Garuda tidak lengah dalam menjalani semua laga, dan hasil positif.

"Pemain saya melakukan itu dengan baik, setelah kemenangan perdana itu semua berjalan dengan lancar," tutur Shin.

Baca Juga: Bantai Nepal 7-0, Indonesia Pastikan Lolos ke Piala Asia 2023

Namun menurut mantan pelatih timnas Korea Selatan ini, dia mengaku hasil Grup A sedikit lepas dari prediksinya.

Pasalnya, Shin Tae-yong menginginkan dua kemenangan dan satu hasil seri di Grup A.

Tetapi apa boleh dikata, dia tetap lega mendapatkan kemenangan dari Kuwait dan Nepal, walaupun kalah tipis dari Yordania.

Baca Juga: KUALIFIKASI PIALA ASIA 2023: Indonesia Lolos ke Piala Asia 2023 Usai Bantai Timnas Nepal Tanpa Ampun

Hasil positif ini membawa Indonesia lolos ke Piala Asia 2023 sebagai salah satu peringkat kedua terbaik di babak kualifikasi.

Peringkat Indonesia di FIFA juga naik tajam usai berhasil lolos ke Piala Asia 2023 menjadi posisi 155 dunia.

Shin Tae-yong juga berhasil memenuhi target dari PSSI untuk lolos ke Piala Asia 2023.

Prestasi ini membuat Indonesia tampil untuk kelima kalinya di Piala Asia 1996, 2000, 2004, 2007, dan sekarang 2023.***

 

Editor: Agung Setio Nugroho

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x