Denmark Open 2022 Hari Ini: The Daddies Lolos, Jorji dan Ganda Campuran Indonesia Harus Berhenti

- 18 Oktober 2022, 21:03 WIB
Gregoria Tunjung alias Jorji tak lolos babak 32 besar Denmark Open 2022 hari ini, ini update terbaru untuk tim Indonesia lainnya.
Gregoria Tunjung alias Jorji tak lolos babak 32 besar Denmark Open 2022 hari ini, ini update terbaru untuk tim Indonesia lainnya. /PBSI/

KABAR WONOSOBO - Pertandingan bulu tangkis Super 750 Denmark Open 2022 telah dimulai hari ini, 18 Oktober 2022, di babak 32 besar. 

Tim Indonesia yang kirim 15 wakil sendiri juga bertanding melawan para atlet dari puluhan negara lainnya. 

Termasuk Mohammad Ahsan-Hendra Setiawan alias The Daddies, Gregoria Tunjung atau Jorji, serta duo ganda campuran Zacha-Bela. 

Baca Juga: UPDATE Denmark Open 2022: The Daddies Jadi Wakil Indonesia Pertama yang Lolos Babak 32 Besar

Kabar terbaru seperti yang dirangkum tim Kabar Wonosobo melalui jalannya pertandingan Denmark Open 2022 hari ini yang dapat ditonton secara langsung via live streaming iNews memberikan dua kabar. 

Pertama, kabar dari Mohammad Ahsan-Hendra Setiawan yang berhasil lolos dari babak 32 besar setelah mengalahkan tim ganda putra Taiwan di dua leg pertama.

Kedua, pupusnya harapan tim tunggal putri setelah Jorji kalah di dua leg pertama dari He Bing Jiao (China). 

Baca Juga: UPDATE Denmark Open 2022: Jadwal Pertandingan, Wakil Indonesia, dan Link Live Streaming

Ketiga, tim ganda campuran tinggal tersisa dua setelah Zacha-Bela juga harus kalah dari tim Thailand, Dechapol Puavaranukroh-Sapsiree Taerattanchai. 

Halaman:

Editor: Khaerul Amanah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x