ASIAN GAMES 2023: Jadwal Pertandingan Sepak Bola Timnas Indonesia, Lawan Chinese Taipei LagiI

- 16 September 2023, 20:12 WIB
Timnas Indonesia setelah memenangkan laga melawan Turkmenistan di kualifikasi Piala Asia 2023
Timnas Indonesia setelah memenangkan laga melawan Turkmenistan di kualifikasi Piala Asia 2023 /Instagram PSSI/

KABAR WONOSOBO – Jadwal tim nasional sepak bola Indonesia babak penyisihan grup di Asian Games 2023 dimulai dari tanggal 19 sampai dengan 24 September 2023. Akan ditayangkan langsung di RCTI. Untuk cabang olahraga sepak bola menang diselenggarakan lebih awal dibanding pembukaan Asian Games 2023, yaitu tanggal 23 September.

Asian Games 2023 akan diselenggarakan dari tanggal 23 September sampai dengan 8 Oktober di Hangzhou, China. Pelatih Tim Nasional Indonesia Asian Games 2023, Indra Sjafri telah mengumumkan 22 pemain untuk dibawa ke pesta olahraga terbesar se-Asia ini.

Sebanyak 23 negara yang ikut berpartisipasi di cabang olahraga sepak bola putra Asian Games terbagi menjadi enam grup A sampai F. Setiap grup dihuni 4 negara kecuali grup D yang hanya dihuni oleh 3 negara saja.

Baca Juga: ASIAN GAMES 2023: Daftar 22 Pemain Indonesia yang Dibawa Indra Sjafri ke China

Indonesia tergabung dalam grup F bersama Korea Utara, Kirgistan, dan Chinese Taipei. Sebelumnya Indonesia pernah melawan Chinese Taipei, yaitu di kualifikasi Piala Asia U-23. Saat itu Indonesia menang telak 9-0.

Pada laga pertama Indonesia akan melawan Kirgistan pada 19 September, kemudian Chinese Taipei pada 21 September, dan Korea Utara pada 24 September.

Sepak bola di Asian Games diikuti oleh tim kelompok umur dibawah 24 tahun. Nantinya akan dipilih juara dan runner up grup untuk melaju ke babak berikutnya.

Baca Juga: ASIAN GAMES 2023: Target 12 Medali Emas, Berikut Daftar Cabor Andalan Indonesia

Halaman:

Editor: Agung Setio Nugroho

Sumber: PSSI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x