REKAP FINAL INDONESIA OPEN 2024: China Lagi-Lagi Juara Umum, Ranking BWF Melambung

- 9 Juni 2024, 21:48 WIB
Tunggal Cina, Shi Yu Qi jadi salah satu juara setelah memenangkan laga final Indonesia Open 2024
Tunggal Cina, Shi Yu Qi jadi salah satu juara setelah memenangkan laga final Indonesia Open 2024 /PBSI

KABAR WONOSOBO - Minggu, 9 Juni 2024, Indonesia Open 2024 telah menyelesaikan babak final. Sayangnya, tidak ada wakil Indonesia yang berhasil menembus final. Siapa saja pemain yang berlaga di babak terakhir dan bagaimana hasil pertandingannya? Simak informasi selengkapnya di artikel berikut ini.

Baca Juga: Hasil Drawing dan Head to Head Finalis Indonesia Open 2024, Siapa Juaranya?

INDONESIA OPEN 2024

Indonesia Open 2024 menjadi turnamen tur BWF tengah tahun di Asia Tenggara yang terakhir dalam kalender BWF. Turnamen ini sekaligus menjadi gong dari turnamen-turnamen sebelumnya karena memiliki level yang paling tinggi, yakni super 1000.

Turnamen yang diselenggarakan pada 4-9 Juni 2024 ini akan memberikan uang tunai sebesar USD 1.300.000 atau sekitar Rp21,11 Miliar serta poin yang cukup tinggi bagi para pemenangnya untuk membantu menaikkan ranking mereka.

Berdasarkan laman resmi BWF, Indonesia tercatat mengirimkan total 19 wakil ke turnamen Indonesia Open 2024. Ganda putra menjadi sektor paling subur dengan mengirimkan enam wakil, diikuti ganda campuran dengan empat wakil. Sementara tunggal putri, ganda putri dan tunggal putra masing-masing mengirimkan tiga wakil saja.

Berdasarkan hasil pertandingan di babak sebelumnya, dari sembilan wakil yang bertanding di babak 16 besar, Indonesia hanya berhasil mempertahankan empat pemain saja di babak perempat final. Terakhir, Indonesia hanya punya satu wakil saja di semifinal, sayang tidak berhasil lolos ke babak final.

Berikut rekap hasil pertandingan babak final Indonesia Open 2024, Minggu, 9 Juni 2024.

Baca Juga: HASIL SEMIFINAL INDONESIA OPEN 2024: Terima Kasih Sabar-Reza!

Hasil Pertandingan Final Indonesia Open 2024

COURT 1

  • Match 1
    Ganda Campuran
    Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong (China) vs Jiang Zhen Bang/Wei Ya Xin (China)
    11-21, 14-21
  • Match 2
    Ganda Putri
    Chen Qing Chen/Jia Yi Fan (China) vs Baek Ha Na/Lee So Hee (Korea Selatan)
    17-21, 13-21
  • Match 3
    Tunggal Putri

    An Se Young (Korea Selatan) vs Chen Yu Fei (China)
    14-21, 21-14, 18-21
  • Match 4
    Tunggal Putra
    Anders Antonsen (Denmark) vs Shi Yu Qi (China)
    9-21, 21-12, 14-21
  • Match 5
    Ganda Putra
    Liang Wei Keng/Wang Chang (China)
     vs Man Wei Chong/Kai Wun Tee (Malaysia)
    19-21, 21-16, 21-12

Baca Juga: INDONESIA OPEN 2024: Jadi Harapan Terakhir Tuan Rumah, Sabar-Reza Jumpa Penakluk Juara Dunia

Halaman:

Editor: Agung Setio Nugroho

Sumber: BWF


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah