Pendaftaran Gelombang 14 Kartu Prakerja Segera Dibuka, Bagi yang Gagal Seleksi 13 Bisa Cermati ini

- 10 Maret 2021, 21:14 WIB
Cara mengedit ukuran dan mengetahui ukuran file foto untuk pendaftaran kartu prakerja
Cara mengedit ukuran dan mengetahui ukuran file foto untuk pendaftaran kartu prakerja /kabarwonosobo.com

KABAR WONOSOBO - Program Kartu Prakerja Gelombang 14 rencananya kembali akan dibuka pada Kamis, 11 Maret 2021. Pendaftaran program, seperti sebelumnya, dapat diakses melalui prakerja.go.id.

Direktur Eksekutif Project Management Office (PMO) Kartu Prakerja, Denni Puspa Purbasari pada dialog KCP PEN pada Rabu, 10 Maret 2021 di kanal Youtube Lawan Covid19 ID menyampaikan bahwa pendaftaran gelombang 14 ini rencananya dibuka pukul 12.00 WIB.

“Besok (11/3/2021) pukul 12.00 siang, akan dibuka gelombang 14 Kartu Prakerja,” ungkap Denni dalam dialog itu.

Baca Juga: ASN Wonosobo Dilarang Bepergian Ke Luar Kota, Kecuali Tugas Kedinasan sampai 14 Maret

Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 14 ini sedikit berbeda dari sebelumnya. Pihak manajemen Kartu Prakerja menghadirkan satu fitur baru yang akan memudahkan peserta pendaftar.

Fitur ini bisa mendeteksi alasan pendaftar gagal lolos seleksi sebelumnya, sehingga kesempatan untuk diterima pada gelombang ini lebih besar.

Dalam dialog ini Denni menjelaskan penyebab peserta gagal lolos dalam seleksi Kartu Prakerja. Salah satu penyebabnya adalah karena NIK dari peserta pendaftar masih terdaftar sebagai pelajar atau mahasiswa meskipun sebenarnya sudah lulus.

Baca Juga: Ternyata ini Akar Fenomena Ghosting, Tiba-tiba Akhiri Hubungan Tanpa Beri Penjelasan hingga Putuskan Kontak

"Jadi teman-teman ini akan kami berikan informasi, barangkali NIK-nya teman-teman masih tercatat, misalnya saja di Kementerian Pendidikan. Kalau seperti itu, artinya apa, teman-teman statusnya masih dianggap aktif (siswa atau mahasiswa)," terang Denni Puspa Purbasari.

Halaman:

Editor: Erwin Abdillah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x