Telaga Bedakah, Panorama Tersembunyi di Kaki Gunung Sindoro dan Gunung Kembang

6 Maret 2023, 15:47 WIB
Telaga Bedakah berada di kaki Gunung Sindoro dan Gunung Kembang yang berada di Kabupaten Wonosobo, Jawa Tengah. /Kabar Wonosobo/Nofa Dwi Saputra/

KABAR WONOSOBO -  Kabupaten Wonosobo yang menjadi salah satu wilayah di Jawa Tengah selalu memiliki destinasi wisata yang sangat rugi untuk dilewatkan. Pasalnya, kota ini memiliki berbagai destinasi wisata yang sangat indah, seperti wisata perkebunan teh tambi, telaga menjer, gunung cilik dan sebagainya.

Namun, baru-baru ini ada salah satu destinasi wisata baru  yang tengah viral di media social. Nama destinasi wisata tersebut adalah Telaga Bedakah.

 Baca Juga: Kontroversi Record of Ragnarok - Shuumatsu no Valkyrie: Sampai Disurati Pimpinan Umat Hindu

Telaga Bedakah sendiri terletak di Kebun Teh Tambi, Kertek, Wonosobo. Destinasi baru ini memiliki latar belakang hamparan kebun teh, dan nampak juga pemandangan Gunung Sindoro juga Gunung Kembang.

Telaga yang terletak di Dusun Bedakah, Desa Tlogomulyo, Kecamatan Kertek, Wonosobo, Jawa Tengah ini dibuka mulai pukul  09.00 sampai dengan 17.00 WIB

Sedangkan untuk harga tiket masuknya sendiri terhitung murah dan aman untuk kantong mahasiswa atau anak sekolahan.  Biaya masuk ke Telaga Bedakah ini kisaran Rp5 ribu saja dan itu sudah termasuk dengan parkir.

Sedangkan untuk parkirnya sendiri, pengunjung tidak perlu cemas, karena Telaga Bedakah mempunyai tempat yang cukup luas untuk lahan parkirnya.

 Baca Juga: Siapa Shiva? Dewa Penting Umat Hindu yang Jadi Tokoh Utama Anime Record of Ragnarok Season 2 Part 1

Pengunjung tidak perlu risau jika ingin pergi ke sana. Pasalnya, akses untuk menuju ke Telaga Bedakah sudah cukup mudah dan mulus. Sehingga dapat memudahkan akses para pengunjung saat ingin pergi kesana.

Sedangkan untuk rutenya sendiri, pengunjung dapat menempuh sekitar 30 sampai 40 menit dari arah kota menuju ke Telaga Bedakah. Pengunjung bisa mengarahkan kendaraannya menuju jalan Ajibarang secang, setelah itu belok kiri sebelum pasar Wringinanom atau pasar kentang Binangun.

Pengujung hanya perlu mengikuti jalan sampai ke Jalan Bedakah. Setelah sampai di Jalan Bedakah, pengunjung perlu belok kanan dan ikuti jalan hingga menemukan persimpangan lalu belok kanan.

Telaga ini memiliki daya tarik yang memukau, pasalnya pengunjung dapat melihat secara langsung panorama Gunung Sindoro dan Gunung Kembang. Selain itu, telaga tersebut memiliki berbagai ikan warna warni dan memiliki perairan yang jernih.

 Baca Juga: Kena Jegal di India, Ini Alasan Shiva 'Record of Ragnarok' Berpotensi Bawa Salah Paham

Pengunjung juga bisa mengelilingi Telaga Bedakah yang berada di Wonosobo, Jawa Tengah tersebut dengan menaiki perahu bebek berkapasitas empat orang. Sedangkan untuk menaiki perahu bebek tersebut, pengunjung hanya perlu membayar sebanyak lima belas ribu per orangnya saja.

Selain menggunakan perahu bebek, pengunjung juga bisa menyewa perahu kano dengan biaya sepuluh ribu per orang saja.

Untuk fasilitasnya sendiri, pengunjung tidak perlu khawatir karena disini sudah tersedia wahana air, flying fox, atau outbond.

Namun, pengunjung juga bisa menggunakan fasilitas paket eksklusif, seperti menikmati lingkungan sekitar menggunakan mobil offroad, dan melihat proses produksi teh khas Tambi.

 Baca Juga: Review Film Re Member: Time Loop Horor Jepang Minim Durasi Adaptasi Manga Karada Sagashi

Pengunjung juga bisa menginap di homestay yang dikelola oleh warga, dan untuk sewa nya sendiri sekitar Rp50-200 ribu per malam nya saja. Namun, jika pengunjung ingin menikmati indahnya alam di Bedakah, pengunjung bisa melakukan camping di area Telaga Bedakah, Wonosobo, Jawa Tengah.

Ikuti Artikel Kami Selengkapnya di Google News.***

Editor: Khaerul Amanah

Sumber: Disparbud Wonosobo

Tags

Terkini

Terpopuler