Momen Lebaran, Finalis Mas Mbak Wonosobo 2023 Akui Sulit Cari Wisatawan untuk Tea Camp Festival 2023

- 9 Mei 2023, 20:31 WIB
Finalis Mas Mbak Wonosobo 2023 dan peserta Tea Camp Festival 2023 melakukan Jeep Tour di area perkebunan teh Tambi Bedakah
Finalis Mas Mbak Wonosobo 2023 dan peserta Tea Camp Festival 2023 melakukan Jeep Tour di area perkebunan teh Tambi Bedakah /Agung Setio Nugroho/Kabar Wonosobo

“Tidak ada (kesulitan dalam mencari wisatawan), karena melihat sasaran yang dituju memang suka dengan kegiatan yang dicantumkan dalam poster,” ucapnya bangga.

Nasib Damar Maulana Ramadan tidak seberuntung rekan-rekannya. Finalis nomor 7 itu kesulitan mendapatkan wisatawan hingga waktu pendaftaran ditutup.

“Di samping kondisi saya yang masih SMA kemudian banyak teman teman saya yg menolak ikut Tea Camp Festival 2023 karena keterbatasan biaya, pada saat itu juga berbarengan dengan hari raya Idul Fitri. Selain itu juga karena relasi yang kurang luas,” ungkap Damar.

Baca Juga: SELAMAT! Berikut Daftar 30 Finalis Mas Mbak Wonosobo 2023, Representasi Anak Muda Berprestasi di Wonosobo

Namun demikian Damar tak habis akal. Berbekal kemampuan bicara dan ilmu yang didapat selama karantina, Damar dan finalis lain yang tidak mendapatkan tamu beralih menjadi on-site tour guide bagi wisatawan yang berkunjung ke kawasan Telaga Bedakah.

“Hal yang paling menarik menurut saya adalah ketika saya diberikan challenge untuk mengobrol dengan orang random yang sedang berwisata disana apalagi harus bisa menjadi tour guide dr wisatawan disana. Hal itu tentunya sangat melatih mental dan public speaking saya. Tetapi dari challenge itu saya dapat banyak pelajaran yang tentunya tidak akan saya temukan dimanapun,” tutup Damar.***

Halaman:

Editor: Agung Setio Nugroho

Sumber: Kabar Wonosobo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah