Duta Wisata Harus Mampu Cerminkan Jiwa Berbudaya yang Santun dan Promosikan Wisata Wonosobo

- 13 Mei 2023, 17:15 WIB
Pemenang Mas Mbak Wonosobo di Malam puncak pemilihan Mas dan Mbak Kabupaten Wonosobo tahun 2023 digelar pada Jumat, 12 Mei 2023 di Gedung Sasana Adipura Kencana
Pemenang Mas Mbak Wonosobo di Malam puncak pemilihan Mas dan Mbak Kabupaten Wonosobo tahun 2023 digelar pada Jumat, 12 Mei 2023 di Gedung Sasana Adipura Kencana /Bagian Prokompim Kab Wonosobo

KABAR WONOSOBO - Ajang Pemilihan Mas Mbak Wonosobo merupakan agenda tahunan yang rutin digelar Pemerintah Kabupaten untuk memilih duta wisata. Even ini diperuntukan bagi kawula muda untuk mengekspresikan diri seluas-luasnya. Namun tentunya masih dalam koridor budaya yang santun dan berbudaya ketimuran.

Malam puncak pemilihan Mas dan Mbak Kabupaten Wonosobo tahun 2023 digelar pada Jumat, 12 Mei 2023 di Gedung Sasana Adipura Kencana. Ajang pemilihan Mas Mbak Wonosobo itu dikemas dalam Festival Jiwa Muda Berbudaya. Dengan menampilkan 15 pasang kontestan (15 putra dan 15 putri) peserta sebagai finalis.

Pada malam puncak tersebut terpilih Damar Maulana Ramadhan yang dinobatkan sebagai Mas Wonosobo 2023, sementara Azzahra Jannathi Kusuma Pemudi yang berhak mengenakan mahkota sebagai Mbak Wonosobo. Keduanya merupakan muda mudi asal kecamatan Wonosobo.

Sekretaris Daerah Drs. One Andang Wardoyo, M.Si., berkesempatan hadir dan membuka acara tersebut menyampaikan pesan kepada Mas dan Mbak yang terpilih agar mempu mengaktualisasikan kemampuan diri.

Baca Juga: Malam Puncak Mas Mbak Wonosobo, Sekda: Gali Potensi yang ada di Wonosobo

Para Duta Wisata (Duwis) ini diminta untuk tetap menanamkan jiwa muda yang berbudaya yang santun. Dan wajib menularkan kepada para muda yang lainya. Selain itu Duwis diminta mempromosikan berbagai potensi yang ada di Kabupaten Wonosobo ini. Sedikitnya ada dua potensi yang dititipkan kepada mereka, yakni Wisata dan Pertanian.

"Anda sekalian harus bisa mengaktualisasikan kemampuan diri. Kami menitipkan betul kepada anda para duta wisata untuk bagaimana mengendors jiwa muda yang berbudaya kepada muda mudi dilingkungan sekitar kita, baik dikabupaten provinsi bahkan nasional. Selain itu harus mengendors potensi yang ada di Kabupaten Wonosobo. Ada dua potensi yang kami titipkan kepada ada yakni wisata dan petanian," pesan One Andang.

Selain apresiasi kepada para muda yang terpilih sebagai Duta apa saja, Sekda minta agar bisa lakukan sesuai dengan portnya masing-masing. Dan ikut ambil peranya dalam memajukan daerah, bangsa dan negara melalui kemampuan diri yang mereka miliki.

Baca Juga: Malam Puncak Mas Mbak Wonosobo, Berikut Daftar Pemenang Mas Mbak Wonosobo 2023

Halaman:

Editor: Erwin Abdillah

Sumber: Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan kab Wonosobo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x