Daftar Lengkap Negara yang Lolos ke Babak 16 Besar Piala Asia 2023, Indonesia dan Thailand Wakili ASEAN

- 26 Januari 2024, 23:53 WIB
Timnas Indonesia di Piala Asia 2023
Timnas Indonesia di Piala Asia 2023 /ROBERTUS PUDYANTO/

KABAR WONOSOBO - ASEAN sumbang dua nama dalam daftar tim yang lolos babak 16 besar Piala Asia 2023 termasuk Indonesia. Negara mana saja yang bersama Indonesia melaju ke babak 16 besar Piala Asia 2024?

Gelaran babak grup Piala Asia 2023 sudah rampung dengan 2 laga terakhir Grup F digelar bersamaan pada Kamis, 25 Januari 2024 malam WIB.

Sebanyak 24 negara peserta yang berpartisipasi kini sudah mengerucut menjadi 16 di fase gugur, dimana 12 tim lolos langsung sebagai juara grup dan runner-up, ditambah dengan 4 tim peringkat tiga terbaik termasuk Indonesia.

Baca Juga: Kalah Dari Jepang, Indonesia Tempati Posisi 3 Grup D Piala Asia 2023 Qatar

Selain Indonesia, ASEAN juga diwakili oleh Thailand yang melaju mantap di babak grup dengan raihan 5 poin dan menjadi runner up grup F di bawah raksasa Asia, Arab Saudi.

Dua perwakilan ASEAN lain yaitu Vietnam dan Malaysia sudah gugur di babak grup dengan keduanya menjadi juru kunci di grup masing-masing.

Timnas Thailand yang saat ini dilatih pelatih asal Jepang, Masatada Ishii bahkan sukses menahan anak asuh Roberto Mancini tersebut di laga terakhir fase grup yang digelar, Kamis, 25 Januari 2024 malam WIB.

Baca Juga: Prediksi Skor dan Link Live Streaming Indonesia vs Jepang di Laga Piala Asia 2023 Malam Ini

Timnas Indonesia hanya bisa meraup 3 poin di fase grup, finis di peringkat tiga. Mereka kalah dari Irak (1-3) di laga perdana, membekuk Vietnam (1-0) di laga kedua, dan kalah dari Jepang (1-3) di laga ketiga.

Halaman:

Editor: Agung Setio Nugroho

Sumber: The AFC


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x