JELAJAH KOTA: Mas Mbak Wonosobo 2024 Diajak Sowan ke Makam Ki Ageng Wanasaba dan Buang Sial di Sendang Sampang

- 27 Juni 2024, 16:19 WIB
Finalis Mas Mbak Wonosobo 2024 berjalan menuju Sendang Sampang, Plobangan, Selomerto
Finalis Mas Mbak Wonosobo 2024 berjalan menuju Sendang Sampang, Plobangan, Selomerto /Lugas Triawan/Kabar Wonosobo

Sebelum beranjak, Zaul berpesan pada siapapun yang akan berkunjung ke makam Ki Ageng Wanasaba dan tak lupa memamerkan oleh-oleh yang ia dapat seselesainya ia dan para finalis Mas Mbak Wonosobo 2024 berziarah ke makam tokoh sejarah Wonosobo tersebut.

"Saat berada di Makam tidak diperbolehkan menggunakan HP saat sedang berdo'a. Dan saat akan pergi ke destinasi selanjutnya saya diberikan air minum dari mata air Sendang Sampang yang konon katanya memiliki 10 rasa," ujar Zaul.

Baca Juga: Mas Mbak Wonosobo 2024 Ziarah ke Makam Ki Ageng Wanasaba, Galakkan Wisata Religi dan Sejarah

Dampak Positif bagi Pariwisata dan Budaya Wonosobo

Kunjungan ke Sendang Sampang dan Makam Ki Ageng Wanasaba ini diharapkan dapat memberikan pengalaman berkesan bagi para finalis Mas Mbak Wonosobo 2024. Selain menambah pengetahuan tentang sejarah dan budaya Wonosobo, kunjungan ini juga menumbuhkan rasa cinta tanah air dan rasa bangga terhadap kekayaan budaya lokal.

Kunjungan finalis Mas Mbak Wonosobo 2024 ke Sendang Sampang dan Makam Ki Ageng Wanasaba ini tentunya juga memberikan dampak positif bagi pariwisata dan budaya Wonosobo. Diharapkan dengan adanya publikasi melalui media sosial dan media massa, kedua situs bersejarah ini akan semakin dikenal dan dikunjungi oleh wisatawan, baik dari dalam maupun luar daerah.***

Halaman:

Editor: Agung Setio Nugroho


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah