Kronologi Meninggalnya Bos Indomaret Howard Timotius Palar, Tertabrak Truk Saat Tengah Bersepeda

- 7 Oktober 2022, 09:43 WIB
Howard Timotius Palar, Bos Indomaret berikut ini profil dan biodata lengkap dengan usia, pendidikan hingga karirnya.
Howard Timotius Palar, Bos Indomaret berikut ini profil dan biodata lengkap dengan usia, pendidikan hingga karirnya. /Doc. Indoritel

KABAR WONOSOBO - Kabar duka datang dari keluarga besar PT Indomarco Prismatama atau Indomaret.

Bos Indomaret, Howard Timotius Palar dikabarkan meninggal dunia saat tengah bersepeda pada Kamis 6 Oktober 2022.

Penyebab meninggalnya Howard Timotius Palar adalah karena tertabrak truk saat bersepeda di kawasan BSD, Tangerang Selatan, Banten.

 Baca Juga: Ternyata Inilah Alasan Mengapa Alfamart dan Indomaret Selalu Berada Pada Posisi yang Berdekatan

Kabar meninggalnya Howard Timotius Palar dibenarkan oleh Kanit Laka Lantas Polres Tangerang Selatan Iptu Nanda Setya.

"Iya. Korban satu orang dan kebetulan sedang bersepeda dengan istrinya," kata Nanda kepada wartawan.

Nanda mengatakan pihaknya saat ini sedang menyelidiki peristiwa yang mengakibatkan Howard Timotius Palar meninggal dunia tersebut.

Baca Juga: UPDATE Banjir Pondok Labu Hari Ini: Tembok Sekolah Roboh, 3 Orang Meninggal Dunia 

Berdasarkan penyelidikan sementara, Nanda mengatakan kecelakaan terjadi diduga lantaran supir truk tidak konsentrasi.

"Sesampainya di dekat Lapangan Aeromodelling BSD diduga kurang konsentrasi dalam mengemudi sehingga menabrak pesepeda atas nama saudara H yang tepat berada di hadapan kendaraan Truk Colt Diesel tersebut," katanya.

Sebagai informasi tambahan Howard Timotius Palar merupakan Information & Technology Director Indomaret sekaligus Komisaris PT Indoritel Makmur Internasional Tbk.***

Artikel ini juga tayang di Jurnal Medan dengan judul Bos Indomaret Howard Timotius Palar Meninggal Tertabrak Truk Sedang Bersepada di BSD Tangsel, Ini Kronologinya

Editor: Agung Setio Nugroho

Sumber: Jurnal Medan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah