GAWAT! Singapura, Malaysia, Brunei Darussalam dan Thailand Ajukan Kebaya Sebagai Warisan Budaya ke UNESCO

- 25 November 2022, 13:46 WIB
Maudy Ayunda mengenakan kebaya karya Didiet Maulana di acara KTT G20
Maudy Ayunda mengenakan kebaya karya Didiet Maulana di acara KTT G20 /Instagram/

KABAR WONOSOBO - Kabar menggemparkan datang dari dunia seni dan budaya tradisional Indonesia.

Setelah sebelumnya Reog Ponorogo, wayang hingga batik sempat hampir diklaim oleh negara tetangga, kini giliran kebaya yang akan diklaim oleh negara tetangga.

Beberapa negara yang bermaksud mengklaim kebaya tersebut adalah Singapura, Malaysia, Brunei Darussalam dan Thailand.

Baca Juga: Waduh! Reog Ponorogo Jadi Rebutan Indonesia dan Malaysia, Siapa yang akan Dimenangkan UNESCO?

Keempat negara tersebut bermaksud mengajukan kebaya sebagai warisan budaya negara mereka ke UNESCO.

Sebagai informasi, selain di Indonesia, kebaya juga merupakan pakaian tradisional perempuan yang populer di beberapa negara tersebut.

Kebaya akan menjadi nominasi multinasional pertama Singapura untuk Daftar Perwakilan Warisan Budaya UNESCO yang penawarannya akan dilakukan pada Maret 2023.

Baca Juga: Tembakau Garangan Tieng Wonosobo Butuh Branding untuk Jadi Warisan Budaya

Pengajuan penawaran multinasional ini diawali dari Malaysia yang mengusulkan dan mengoordinasikannya.

Halaman:

Editor: Agung Setio Nugroho

Sumber: UNESCO


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x